in ,

Ratu Elizabeth Buka Lowongan Khusus Juru Masak Istana, Tertarik?

Pekerjaan memang merupakan salah satu hal yang cukup sulit untuk dicari. Usai lulus dari pendidikan yang ditempuh, pasti semua orang akan mencari pekerjaan bukan? Oleh karena itu persaingan yang terjadi cukuplah ketat. Nah, apabila kamu salah satu orang yang gemar memasakan dan memiliki cita rasa lezat ketika menghasilkan masakan, maka kamu dapat mencoba lowongan yang satu ini.

Ketika melamar pekerjaan sebagai seorang chef atau juru masak, tak terarah pada jenis masakan apa saja yang pernah kau masak, tetapi penting juga hal-hal yang terkait pengalaman bekerja, untuk siapa saja kamu memasak selama ini serta dimana tempat kamu bekerja.

Ratu Elisabeth via beritasatu.com

Namun belum tentu syarat tersebut diperlukan bagi pelamar chef Ratu Elizabeth. Beberapa waktu lalu para juru masak di Inggris sedang melakukan persaingan yang cukup ketat agar dapat menjadi juru masak resmi di Istana Buckingham dan bekerja sebagai chef Ratu Elizabeth.

Istana Buckingham membuka lowongan guna mengisi posisi Chef de Partie, atau jika dalam restoran Amerika disebut dengan Line Cook atau Station Chef dengan tugas menyiapkan masakan yang ditujukan untuk banyak orang atau dalam jumlah yang besar namun waktunya sangat singkat, semisal untuk acara-acara yang penting.

Tentu saja banyak chef datang untuk memenangkan kompetisi tersebut. Sebab gaji yang ditawarkan ketika sudah mengisi posisi tersebut cukup besar, yakni kurang lebih sekitar 28 ribu dolar tiap tahunnya atau setara dengan 376,8 juta rupiah. Cukup fantastis bukan?

Apabila dihitung berdasarkan penghasilan per bulannya maka gajinya sekitar 31,4 juta rupiah. Upah tersebut dapat disesuaikan apabila sang chef bersedia untuk berdomisili di lingkungan istana serta bersedia melayani Ratu Elizabeth kapan saja.

Istana Buckingham via wowasiknya.com

Tapi menariknya dalam lowongan tersebut dikatakan bahwa calon chef tak harus memiliki pengalaman yang ekstensif sebagai seorang juru masak. Sebab yang menjadi pertimbangan utama ialah pengalaman tentang menyiapkan jumlah masakan banyak atau besar.

Hal tersebut senada dengan tugas chef di istana yang ditugaskan untuk menyiapkan jamuan skala besar dengan aneka menu yang diperuntukkan menjamu tamu-tamu negara. Selain itu, kemampuan lain seperti komunikasi, bekerja tepat waktu dan passion pada bidang kuliner juga merupakan hal yang diambil sebagai bahan pertimbangan. Apa kamu tertarik?

But, sayangnya lowongan tersebut telah ditutup pada 1 Januari 2018 lalu. Nah, buat yang masih tertarik bekerja untuk Ratu Elizabeth, jangan berkecil hati. Sebab pihaknya masih mencari 2 asisten istana serta beberapa lowongan lain yang nantinya bekerja di musim panas.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Kisah Gadis 17 Tahun Dipaksa Menikah dengan Pria Beristri Ini Jadi Viral

Pria Ini Divonis Hukuman Mati, Apa Kesalahannya? Ikuti Kisahnya dan Ambil Pelajarannya