in ,

Malaysia Izinkan Bioskop dan Live Event Kembali Beroperasi Mulai 1 Juli

Malaysia telah mengangkat status karantina wilayah atau Movement Control Order (MCO).

CakapCakapCakap People! Virus corona baru yang sudah menginfeksi lebih dari 9 juta orang dan merenggut nyawa ratusan ribu orang di seluruh dunia ini telah membuat sektor bisnis dan ekonomi menjadi terhenti. Negara-negara memberlakukan penguncian dan pembatasan secara parsial selama berbulan-bulan untuk mengekang penyebaran virus tersebut.

Namun, kini setelah berbulan-bulan, sejumlah negara mulai melonggarkan penguncian dan pembatasan, mengizinkan publik untuk beraktivitas di luar rumah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Pelonggaran itu dilakukan oleh negara-negara yang telah melihat tren penurunan kasus infeksi virus corona, dan bahkan juga dilakukan oleh negara-negara yang masih mengalami peningkatan kasus tetapi dengan aturan ketat.

Foto: Cinema.com.my

Salah satu negara yang telah melihat tren penurunan kasus infeksi virus corona ini adalah Malaysia, yang sebelumnya sempat menerapkan karantina wilayah yang mereka sebut sebagai Movement Control Order (MCO) yang kini telah dicabut.

Bioskop dan acara langsung (live event) di Malaysia dapat kembali beroperasi mulai bulan depan atau tepatnya mulai 1 Juli 2020, sepanjang mereka benar-benar mengikuti prosedur operasi standar (SOP) dan peraturan yang ditentukan oleh pemerintah. Demikian diungkapkan Menteri Pertahanan Malaysia, Datuk Seri Ismail Sabri, dalam konferensi pers, Senin, 22 Juni 2020.

“Kami telah memutuskan untuk mengizinkan bioskop dan live event untuk melanjutkan operasi mulai 1 Juli tetapi hanya di lingkungan dan aula tertutup,” kata Menhan Malaysia dalam pengumuman tersebut, dikutip dari World of Buzz, Selasa, 23 Juni 2020.

Pihaknya juga menekankan bahwa “SOP perlu diterapkan dengan ketat. Jumlah pelayanan tidak boleh melebihi 250 orang untuk saat ini. Tapi ini juga tergantung pada seberapa besar acara atau gedung bioskop itu. ”

Menteri Pertahanan Malaysia, Datuk Seri Ismail Sabri. [Foto: Malay Mail]

Ismail Sabri menekankan bahwa harus ada aturan jarak sosial satu meter yang dijaga setiap saat dan batas jumlah orang yang diizinkan untuk menghadiri bioskop akan tunduk pada ukuran ruang tertutup.

“SOP saat memasuki premis masih akan berlaku,” ditambahkan oleh menteri.

Oleh karena itu, prosedur seperti mengukur suhu tubuh, mengenakan masker dan mencuci tangan masih tetap perlu dilakukan.

Nah, Cakap People! Jika misalnya bioskop dan kegiatan live event lainnya juga diizinkan kembali beroperasi di Indonesia di tengah pandemi ini, apakah kamu akan pergi?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Begini Cara Awet Muda yang Perlu Kamu Coba!

Gitar Kurt Cobain Nirvana Laku Terjual Rp 85 Miliar, Pecahkan Rekor!