in

Kegunaan Tombol Power pada Gadget yang Jarang Diketahui

Cakapcakap – Setiap gadget pasti memiliki tombol power ya Cakap People. Terlepas apa pun jenis gadget tersebut. Sebab, tanpa tombol power maka gadget tak bisa dihidupkan maupun dimatikan. Namun, apakah hanya sebatas itu saja fungsi dari tombol power pada gadget? Jawabannya adalah tidak. Pasalnya terdapat fungsi lain pada tombol power yang jarang diketahui orang.

Biasanya tombol power akan diletakkan di bagian samping. Lantas, apa saja ya sebenarnya fungsi dari tombol tersebut? Bagi kamu yang memiliki gadget berbasis Android wajib tahu. Simak ulasannya berikut ini!

1. Mode download

Mode download pada smartphone Samsung via Yangcanggih.com

Umumnya orang menyebut mode ini dengan upgrade ataupun flash. Kamu bisa melakukan perbaikan atau pemulihan pada ponsel akibat adanya kerusakan software pada Android. Jenis gadget Samsung bisa mengaktifkan mode ini dengan menekan tombol volume bawah – tombol home serta tombol power dengan bersama-sama.

2. Kunci layar

Mungkin kegunaan tombol power yang satu ini sudah cukup banyak diketahui orang. Agar dapat mengunci layar, kamu hanya perlu memencet sebentar saja tombol power tersebut.

3. Menutup panggilan

Mengakhiri panggilan dengan tombol power via Teknisimobil.com

Supaya lebih mudah dalam menutup panggilan, kamu dapat mengaturnya lho! Sehingga jadilah tombol power dapat difungsikan sebagai pengakhir panggilan. Bagaimana caranya? Terlebih dahulu masuk ke settings lalu klik accessibility dan carilah menu power botton to ends call. Mudah bukan?

4. Restart

Restart merupakan langkah untuk memulai ulang gadget. Misalnya saja gadget kamu terlalu panas atau sinyal hilang, maka kamu dapat memulai ulang dengan menekan tombol power agak lama lalu pilihlah menu restart.

5. Tangkapan layar

Cara melakukan screenshot pada ponsel Samsung via Mahdafweb.com

Biasanya untuk bisa mengambil tangkapan layar, maka dibutuhkan kerja sama dari tombol volume serta tombol power. Namun cara kerja ini kembali lagi pada masing-masing tipe gadget-nya.

6. Mode pemulihan

Recovery mode ini akan melakukan pembersihan pada cache, menghapus data hingga melakukan pembaruan terhadap Android Debug Bridge. Jika tiba-tiba kamu lupa akan password atau kata sandi layar, maka dapat masuk ke mode pemulihan. Cara mengaktifkan-nya dengan menekan tombol power kemudian volume atas serta secara bersamaan tekan tombol home. Namun tata cara mengaktifkan mode berikut juga tergantung pada merek gadget.

7. Mengaktifkan mode pesawat

Aktivasi mode pesawat menggunakan tombol power via Pandudroid.com

Hendak mengaktifkan mode pesawat? Tak perlu ribet masuk ke pengaturan. Kamu hanya cukup memencet tombol power agak lama. Kemudian kamu bisa mengklik mode pesawat. Maka dengan sekejap mata mode pesawat bisa diaktifkan.

Sudah tahu bukan Cakap People apa saja kegunaan lain dari tombol power pada gadget? Ternyata ada fungsi-fungsi lain yang belum kamu ketahui. Semoga saja kamu bisa memanfaatkan fungsi-fungsi tersebut dengan baik ya. Selamat mencoba.

Bisakah Mengetahui Pemikiran Orang Lain Tentang Penampilan Kita? Ini Caranya!

Kenalan Yuk Sama Pantai Galesong, Wisata Penuh Pesona yang Patut Dijelajah!