in ,

Rumah Batu di Wonogiri Ini Bak Kediaman Patrick Star dalam Kartun Spongebob, Lihat Kemegahannya!

CakapCakap – Sejatinya rumah merupakan tempat yang akan memberikan rasa nyaman serta aman bagi setiap penghuninya. Oleh karena itu, orang memiliki selera serta keinginan masing-masing perihal bentuk dan desain rumah. Jika umumnya orang akan memilih desain rumah minimalis, sederhana hingga megah namun terdapat hunian unik yang berada di Wonogiri. Apa Cakap People penasaran?

Rumah berikut ini memiliki bentuk yang berbeda dari rumah pada umumnya. Ia lebih mirip dengan kediaman Patrick Star dalam serial kartun Spongebob Squarepants. Hal ini dikarenakan rumah tersebut berbentuk batu. Pemilik rumah ialah Sutini beserta keluarganya. Baru-baru ini rumahnya jadi viral lantaran sang tetangga mengunggah postingan rumah Sutini ke media sosial. Lantas, seperti apa bentuk rumah Sutini? Berikut ulasannya!

Punya ruang yang mewah

Rumah batu milik keluarga Sutini via Grid.id

Rumah yang terletak di Desa Mujing, Genengharjo, Tertomoyo, Wonogiri ini memiliki tampak luar layaknya batu. Tetapi ketika kamu masuk ke dalamnya maka akan menjumpai ruangan yang cukup mewah. Sebenarnya rumah tersebut bukanlah destinasi wisata, melainkan benar-benar ditempati oleh Sutini dan keluarga. Rumah tersebut dibangun pada tahun 1997 akhir. Pada pengerjaannya diperlukan waktu 1 tahun, sehingga mulai ditinggali pada 1999 silam sampai saat ini.

Jika masuk ke dalam rumah tersebut maka akan dijumpai ruangan pada umumnya yang biasa ada dalam sebuah hunian. Mulai dari kamar mandi, dapur, ruang tamu, gudang lantai 2 hingga kamar yang berjumlah 2 ruang. Rumah berbentuk batu berikut punya luas sekitar 9 x 9 meter dengan tinggi 7 meter.

Alasan membangun rumah dari batu

Tampak rumah batu di Wonogiri via Kebumenekspres.com

Pasca ditanya perihal alasan memilih bentuk rumah yang demikian, maka Sutini memiliki penjelasannya sendiri. Di mana awalnya memang sang suami ingin memiliki rumah yang berbeda dari biasanya. Alhasil lantaran pekerjaan sang suami sebagai tukang taman, maka keinginan tersebut akhirnya terwujud. Sebab berbekal dari profesi itu suami Sutini bisa membuat aneka hiasan dari semen, seperti batu hingga pohon. Alhasil terwujudlah desain rumah tersebut yang berbeda dari biasanya.

Bagian dalam rumah Sutini di Wonogiri via Tribunnews.com

Setelah rumah tersebut viral di media sosial, maka banyak orang yang singgah ke rumah Sutini dan keluarga. Banyak orang yang menuturkan jika rumah tersebut unik. Tiap pengunjung yang singgah ke rumah Sutini pun diperlakukan layaknya tamu. Bahkan ia tak memasang tarif bagi siapa saja yang singgah ke kediamannya guna menyaksikan secara langsung rumah batu miliknya.

Bagaimana Cakap People, apa kamu juga berminat untuk singgah ke kediaman Sutini di Wonogiri? Agaknya berita tersebut bisa menjadi inspirasi bagi kamu yang hendak mendesain sebuah rumah. Namun, seperti apapun bentuk rumah harus yang bisa memberikan kesan aman dan nyaman bagi penghuninya ya!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Waspada! Biji 6 Buah Favorit Ini Ternyata Beracun Jika Terkunyah

Pusing Mendadak Pasca Konsumsi Minuman atau Makanan Dingin? Ini Alasannya!