in ,

Pusing Mendadak Pasca Konsumsi Minuman atau Makanan Dingin? Ini Alasannya!

CakapCakap- Minuman serta makanan dengan sensasi rasa dingin memang memberikan kesan tersendiri sewaktu disantap. Namun, pernahkah kamu merasakan pusing mendadak pasca mengonsumsi jenis makanan maupun minuman dingin? Agaknya hal tersebut ada penjelasannya Cakap People. Mungkin sebagian orang jarang mengalami hal tersebut. Tetapi tak jarang pula ada yang langsung merasakan dampak pusing tersebut.

Lantas, mengapa hal tersebut dapat terjadi? Berikut ulasan yang wajib kamu baca guna menemukan jawabannya. Simak dengan baik ya, agar rasa penasaran kamu bisa terjawab tuntas.

Disebut kondisi brain freeze

Konsumsi jenis makanan dingin seperti es krim via Hellosehat.com

Kondisi brain freeze umumnya banyak dialami oleh mayoritas orang. Kondisi ‘otak beku’ ini memiliki nama cold-stimulus headcache atau disebut pula dengan sphenopalatine ganglioneurulgia dalam istilah medis. Sakit kepala yang kamu alami akibat konsumsi jenis makanan serta minuman dingin ini bisa berlangsung dalam beberapa detik. Pasca suhu dingin diekspos secara signifikan. Bahkan, rasa sakit tersebut dapat muncul dengan sangat mendadak.

‘Otak beku’ tak hanya terjadi karena konsumsi es krim terlampau cepat. Namun juga dapat diakibatkan oleh adanya tindakan melompat ke dalam kolam yang berisi air dingin dengan tiba-tiba. Saat zat bersuhu rendah, seperti udara atau makanan bersentuhan dengan langit-langit mulut atau area belakang tenggorokan maka secara otomatis saraf serta pembuluh darah di bagian itu akan terangsang.

Penyebab sakit kepala secara tiba-tiba

Merasa pusing secara tiba-tiba via Hellosehat.com

Aliran darah yang meningkat kemudian mengakibatkan adanya pertambahan ukuran di pembuluh darah bagian tengah otak serta belakang mata. Alhasil guna mengurangi adanya aliran darah, maka arteri kemudian mengalami penyusutan. Sehingga muncul reaksi sakit kepala. Selain itu, sensasi dingin yang timbul juga dapat menjadikan saraf penting di area wajah dan kepala aktif. Sehingga disebut dengan saraf trigeminal. Di kala kondisi tersebut terjadi, maka pembuluh darah di bagian kepala akan mengalami pengencangan sesaat sebelum terjadi pelebaran dengan cepat. Alhasil kamu akan merasakan sakit kepala secara tiba-tiba.

Nah terjawab sudah bukan Cakap People pertanyaan kamu selama ini? Ternyata mengonsumsi jenis makanan serta minuman dingin dapat menyebabkan sakit kepala secara mendadak. Jadi, sebaiknya konsumsi jenis minuman dan makanan bersensasi dingin dengan jumlah yang wajar. Jangan terlampau sering ya!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Rumah Batu di Wonogiri Ini Bak Kediaman Patrick Star dalam Kartun Spongebob, Lihat Kemegahannya!

Ini Olahraga Rahasia Jo Yoon Hee Bentuk Tubuh Ideal Usai Melahirkan