in ,

Pandangan Pertama Tembus ke Hati, Begini Kisah Cinta Pemuda Barcelona dan Gadis Kendari

Berbicara masalah jodoh tak ada habisnya dan penuh dengan kejutan, cinta tidak memandang jarak. Dengan cinta mampu mempersatukan dua negara yang berbeda dalam ikatan pernikahan. Kisah romantis ini di alami oleh pemuda asal Barcelona, Spanyol yang jatuh hati kepada seorang gadis asal Kendari, Sulawesi Tenggara.

via today.line.me

Pertemuan keduanya sungguh tak terduga, berawal dari kejadian kecelakaan montor di Bali yang mengantarkan takdir pemuda yang bekerja sebagai manajer restoran Italia di Barcelona bertemu dengan pujaan hatinya.

Wanita yang berhasil mengambil hatinya bernama Asrifah yang berumur 30 tahun. Sementara pria itu bernama Marc Lostalo Vila Trias berumur 35 tahun. Asrifah saat ini yang bekerja sebagai kasir di salah satu restoran di jalan Benesari Kuta Bali berasal dari desa Lalonggasumeeto, Kabupaten Konawe, Sulawesi Tenggara.

Hari pernikahan kedua pasangan tersebut berlangsung pada hari Rabum 14 Maret 2018 di Jalan Pemuda, kelurahan Mataiwoi, kecamatan Wua-wua, kota kendari. Dari pihak pengantin putra ditemani oleh pihak kedutaan Besar Spanyol dan Imigrasi. Akhirnya mereka menikah dengan adat suku Tolaki, pengantin pria mengucapkan ijab Kabul dengan fasih dan lancar.

Marc Lostalo mengaku jatuh cinta ketika melihat Asrifah pertama kalinya sedang berjalan tertatih-tatih dengan balutan perban. Kaki dan tangan Asrifah terluka karena tiga hari sebelumnya mengalami kecelakaan montor. Mereka bertemu saat akan makan malam di sebuah warung yang berlokasi di daerah Kuta, Bali.

Melihat keadaan asrifah yang sedang sakit, Marc pun menawarkan untuk mengantarnya, setelah ngobrol bareng ternyata tujuannya sama yaitu mencari makan malam. Akhirnya mereka makan berdua. Setelah sekian lama kenalan mereka memutuskan untuk pacaran selama beberapa pekan. Kemudian pemuda Barcelona yang memiliki kepala plontos memutuskan untuk pulang ke Barcelona.

via today.line.me

Sebelum terbang Marc mengucapkan janji kepada Asrifah yaitu akan pulang dan kembali lagi. Tak terasa sudah setahun dia pulang pada Maret 2017 lalu. Asrifah pun mengira kalau pacarnya tidak kembali lagi ke Indonesia.

Ternyata Marc pulang karena ada urusan tertentu dan di sana dia bertemu teman muslimnya yang berasal dari Pakistan yang bernama Imran. Pertemuan itu Marc bertanya dan belajar tentang Islam, karena sebelumnya Marc beragama Kritiani. Setelah belajar Islam semakin dalam Marc pun resmi bersyahadat dan mengganti namanya menjadi Muhammad George.

Marc masuk Islam bukan karena ingin menikahi gadis kendari melainkan hatinya tergugah sendiri untuk memeluk agama Islam. Setelah menikah mereka akan kembali ke Bali untuk mencari pekerjaan yang sesuai dengan mereka.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Terserah Kamu Untuk Menginginkan Sesuatu Yang Benar-benar Kamu Mau

Salut, di Makassar Terdapat Kompleks Kusta yang Warganya Hidup Membaur