in

Valentine’s Day Segera Tiba, Apa Hadiahmu Buat Si Dia?

Tanggal 14 Februari didapuk sebagai hari kasih sayang bagi para pasangan di dunia, baik yang sudah menjalin ikatan pernikahan hingga yang masih menjalin status pacaran. Di momen tersebut banyak pasangan yang menunjukkan rasa kasih sayang terhadap pasangannya dengan cara yang terbilang romantis. Ada yang memberikan beberapa barang hingga makanan, seperti bunga, boneka hingga coklat.

Hari kasih sayang atau Valentine memang identik dengan memberikan hadiah kepada orang yang dicintai. Lalu, apa hadiahmu kali ini untuk pasangan? Hadiah di hari Valentine tidak selalu harus berkutat seputar bunga, boneka hingga cokelat saja lho! Berilah hadiah lain yang unik dan tak biasa, sehingga pasangan tak bisa melupakan hadiahmu kali ini. Apa saja? Ini lho deretan referensinya buat kamu!

Balon

surprise berupa balon via caradesain.com

Sekilas tiada yang istimewa dari nama balon, namun hadiah yang diberikan dengan tulus lebih tak ternilai lho dibanding dengan hadiah yang mahal. Kamu tak harus memandang segala sesuatu dengan harga. Sehingga memberi hadiah tak selalu harus yang mahal. Kamu dapat mencoba kreativitasmu disini.

Pertama siapkan sebuah kardus kosong, alat tulis, benang jahit serta balon helium. Kemudian ikatkan benang jahit pada balon lalu tulislah pesan yang kemudian kamu ikat pada ujung benang lain. Setelah itu, simpan balon-balon tersebut di dalam kardus dan tutup dengan rapat agar balon tak mudah keluar. Berikan pada pasanganmu dan minta ia untuk membukanya, setelah dibuka maka balon-balon beserta pesan romantis kamu akan keluar beterbangan lho! Gunakan lebih dari 2 balon dan 2 pesan ya.

Tanaman Hias

tanaman hias via zonatanamanhias.blogspot.co.id

Jika memberikan bunga sudah umum maka kamu dapat memberikannya tanaman hias. Selain tak mudah layu seperti bunga, tanaman hias juga akan bertahan lama apabila dirawat serta dijaga dengan baik. Berikanlah pesan singkat padanya jika tanaman itu laksana hubungan kamu dan pasangan, sehingga jika dipupuk dan dirawat dengan baik maka ia akan senantiasa tumbuh subur.

Kerajinan Tangan

membuat scrapbook via cheerz.com

Asahlah kreativitasmu! Kamu dapat mengumpulkan semua foto-fotomu bersamanya kemudian dibingkai menjadi satu lalu meninggalkan sebuah pesan romantis. Kamu juga dapat membuat scrapbook untuknya yang berisi semua kenangan indah bersamanya.

Coklat Buatan Sendiri

cokelat buatan sendiri via plus.google.com

 

Jika kamu memberi pasangan coklat yang dijual di toko-toko tentu sudah biasa bukan? Sebaiknya kali ini kamu membuat coklat kreasimu sendiri. Kamu dapat membuat coklat dengan wajah pasanganmu beserta pesan dan kata-kata mengesankan baginya.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Mulailah Mencintai Dari Apa yang Kamu Lakukan

Cantik Kenakan Gaun Senilai 1 Miliar di Foto Pertunangan, Meghan Markle Justru Panen Kritik