in

Introvert Harus Bangga Dengan 6 Hal Ini

Introvert sering dicap miring karena anti sosial dan nggak bisa masuk ke dalam lingkungan produktif. Berbeda dengan ekstrovert yang lebih gampang bergaul dan banyak mengutarakan argumen, intvovert justru lebih pendiam dan sering menyendiri. Tapi apakah introvert nggak punya ruang berkreasi untuk hidup yang produktif?

Ternyata orang-orang introvert bisa melesat dengan karirnya ketika dia tahu bagaimana mengelola sikap menyendirinya itu. Nggak banyak yang tahu bahwa introvert harusnya bangga karena punya hal-hal baik semacam ini. Jadi buat kamu yang introvert, kamu bisa melesat karena punya 5 hal ini.

1. Sedikit bicara tapi bermakna

Introvert bisa dibilang pelit bicara karena buat mereka lebih baik diam dan terus melakukan sesuatu hal daripada berbicara panjang lebar demi sebuah basa basi dan pencitraan. Ini juga yang membuat introvert sangat memperhatikan kalimat dari lawan bicaranya untuk kemudian dicerna dan direspon secara tepat, cepat, dan nggak bertele-tele. Jadi dibalik minimnya kata-kata yang dilontarkan introvert, ternyata mereka mampu menganalisa lawan bicara dengan baik untuk memberikan respon yang juga tepat sasaran.

2. Mandiri

Kita tahu introvert sangat menghindari interaksi dengan orang yang terlalu banyak. Jadi lebih baik mengerjakan semuanya sendiri selagi mampu daripada meminta bantuan orang lain dan berinteraksi dengannya. Orang introvert tahu apa yang dia mau dan dia mampu kerjakan tanpa melibatkan banyak orang tapi tetap bisa produktif.

Tipe mandiri via magazine.job-like.com

3. Fokus dan detail

Dengan lebih banyak diam dan berpikir, otak orang introvert justru lebih produktif dan fokus dalam mencerna sesuatu. Mereka nggak mudah terdistraksi dengan lingkungan sekitar dan orang-orang yang ingin berkomunikasi dengannya. Dalam diam orang introvert memfokuskan seluruh pemikirannya untuk membahas sesuatu dengan cermat. Dengan pikiran yang fokus, bukan nggak mungkin hal-hal detail juga nggak lewat dari pemikirannya.

4. Penuh imajinasi

Imajinasi yang memenuhi kepala para introvert bisa dieksplorasi dengan baik karena mereka punya banyak waktu untuk itu. Setelah fokus berimajinasi, tentu saja kreatifitas akan muncul lebih liar dari yang diharapkan. Ada banyak waktu untuk memikirkan semua elemen karena nggak ada yang mengganggu dan mereka juga nggak ingin diganggu karena udah asik dengan imajinasinya sendiri.

Asyik dengan imajinasi sendiri via google.co.id

5. Berani beda

Karena sangat tahu apa yang sebenarnya mereka mau, para introvert nggak mudah terseret sama arus di luar sana. Visi misinya jelas jadi nggak suka ikut-ikutan biar dibilang gaul dan kekinian. Mereka bisa mempertahankan apa yang mereka inginkan sehingga terlihat seperti beda sendiri dengan orang-orang kebanyakan. Sebenarnya ini yang menjadi pemikiran orang bahwa orang introvert itu aneh.

6. Menyendiri itu penting

Melakukan banyak hal sendirian bikin introvert terkesan senang menyendiri. Mereka lebih senang membaca buku sendirian, menonton buku sendirian, dan traveling sendirian. Tentu hal-hal ini bikin mereka terlihat lebih produktif karena melakukannya tanpa tekanan dan rasa nggak enak sama orang di dekatnya. Karena nggak punya beban harus menjaga perasaan orang di dekatnya, orang introvert jadi lebih maksimal melakukan hal produktif untuk dirinya sendiri.

Menyendiri juga kadang perlu dilakukan via hellosehat.com

Setelah tahu bagaimana kerennya pemikiran orang introvert ini, sebaiknya kamu nggak lagi minder jika menganggap dirimu adalah orang introvert. Dan kamu juga jadi paham dengan kondisi teman-teman di sekitarmu yang terlihat aneh karena mereka lebih senang menyendiri daripada ikut gabung dengan gengmu.

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Buntu Ide, Penulis Bisa Lakukan 5 Hal Ini

Nggak Cuma Manusia, Burung Pun Bisa Stress Karena Polusi Suara