in

Berdasarkan Kebiasaan Berikut, Kamu Bisa Analisa Kepribadian Gebetan loh!

CakapCakap – Ketika seseorang sedang jatuh cinta, maka ia akan merasakan suatu rasa yang berbeda dari biasanya. Rasa hati senantiasa berbunga-bunga, terlebih jika berjumpa dengan si dia. Namun saat kamu sedang jatuh cinta, maka ada beberapa hal yang harus diperhatikan. Salah satunya ialah kepribadian gebetan atau orang yang kamu sukai. Jangan sampai Cakap People memiliki penyesalan saat sudah menjalin hubungan dengan si dia.

Saat berada dalam tahap PDKT maka upayakan untuk memaksimalkan komunikasi. Sehingga kamu bisa lebih tahu tentang kepribadian gebetan tersebut. Selain komunikasi, beberapa kebiasaan berikut juga dapat menunjukkan seperti apa kepribadian orang yang kamu sukai. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini!

1. Gaya bicara

Cara bicaranya kepadamu via Gayalifesty.blogspot.com

Gebetan kamu termasuk seorang yang punya gaya bicara cepat? Maka artinya ia termasuk orang yang egois. Ia akan sibuk melontarkan kata-kata yang penuh dengan lanturan guna menciptakan kesan terbaik. Alhasil ia akan sering tak menghirauan lawan bicaranya. Namun jika gebetan kamu termasuk orang yang punya cara bicara pelan maka ia mempunyai sifat banyak berpikir dan berhati-hati.

2. Kontak mata

Melempar tatapan mata via Femina.co.id

Umumnya orang akan melakukan kontak mata saat sedang berbicara dengan lawan bicaranya. Namun, saat kamu berbicara dengan gebetan dan kebetulan ia tak melakukan eye contact denganmu maka bisa jadi jika dirinya sedang berbohong. Kontak mata bukan berarti ia harus selalu mengudarakan tatapannya kepadamu. Melainkan seperti lirikan-lirikan sekilas. Kamu harus agak lebih peka dengan situasi berikut.

3. Jenis makanan yang ia pesan

Makanan yang sering ia pesan via Tribunjakarta.net

Apabila kamu sering makan bersama dengan si dia, maka lihatlah apa jenis makanan yang cenderung ia pesan. Jika si dia gemar memesan makanan kaya karbohidrat serta protein seperti kentang atau daging sapi maka artinya ia dapat dipercaya serta punya keinginan terbilang kuat. Sedangkan jika pria tersebut gemar memesan menu makanan yang cenderung eksotis maka artinya ia suka memutuskan suatu hal dengan spontan. Bahkan ia termasuk golongan orang yang mudah bosan ketika menjalani suatu hubungan.

4. Tak ingin jauh darimu

Kedekatan yang intens via Facetofeet.com

Ketika ada dua orang yang saling tertarik, maka kemungkinan besar ia hanya akan mengarah pada orang tersebut. Ia tak ingin berada jauh-jauh dari orang yang ia sukai. Jika hal tersebut terjadi pada hubungan kamu dan si dia, maka kemungkinan besar kalian berada dalam tahap yang sudah sangat dekat. Terlebih apabila ia tak segan untuk mendekati kamu saat berada di keramaian, maka dapat dipastikan apabila ia sudah yakin dengan hubungan kalian. Bahkan seolah tak ragu lagi untuk menunjukkan kedekatan yang terbina di antara kalian.

Itu dia beberapa kebiasaan yang dapat kamu sorot guna menemukan kepribadian dari gebetan. Meskipun kebiasaan-kebiasaan di atas terbilang sepele, namun dari sana Cakap People dapat mengetahui secara pasti tentang karakter yang dimiliki oleh si dia.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Daftar Drama Korea Terbaru yang Tayang di Bulan Desember 2018!

Tom Hanks Bakal Bergabung di Film Live-Action Pinocchio