in

Kulitmu Sawo Matang? Pede Aja dengan Make Up Ala YouTuber Cantik

Setiap orang pasti diciptakan dengan bentuk fisik yang berbeda-beda, ada yang memiliki kulit sawo matang namun ada juga yang dibekali dengan kulit yang bewarna kuning langsat. Walaupun berbeda, namun jangan jadikan alasan untuk tampil tidak percaya diri. Setiap wanita itu memiliki aura kecantikannya masing-masing. Selain itu, saat ini mulai hadir aneka perlengkapan make up yang dapat membantu penampilanmu menjadi lebih cantik dan menawan, terlepas dari apapun warna kulit kamu.

Jika Sobat Millennials Cakapcakap memiliki warna kulit sawo matang, maka kamu dapat mencoba teknik make up ala YouTuber Rachel Goddard. Wanita yang satu ini merupakan beauty influencer yang sangat terkenal dan cukup digandrungi. Penasaran dengan trik make up khas Rachel Goddard bagi kamu yang berkulit sawo matang? Berikut ulasannya gurls.

Gunakan eyeliner dan softlens guna memberikan efek dramatis pada mata

Eyeliner dan softlens ala Rachel Goddard via Republika.

Apabila kamu ingin tampil yang berbeda, maka kamu dapat menggunakan jenis winged eyeliner pada sepanjang kelopak mata kamu. Pasang pula softlens yang memiliki warna, maka dengan demikian penampilan kamu akan nampak sempurna. Penampilan mata yang demikian juga akan membuat riasan kamu semakin dramatis.

Bangkitkan sensasi fresh pada wajah dengan blush on pink

Blush on pink berikan sensasi fresh via Grid ID.

Berikutnya merupakan tips agar wajah nampak senantiasa segar, yakni dengan menggunakan blush on berwarna pink coral. Kamu dapat menggunakan blush on seperti biasa, yakni dengan menyapukan pada area pipi kemudian sampai terkena hidung pula.

Lipstik warna terakota

Lipstik warna terakota via Cewek Banget.

Meskipun memiliki kulit dengan warna sawo matang, namun jangan jadikan kulit sebagai kedok untuk takut mencoba. Sesekali kamu dapat tampil berbeda dengan menggunakan lipstik warna terakota. Lipstik ini akan memberikan sentuhan yang amat berbeda dalam tampilanmu kali ini. Selain itu, gunakan pula eyeshadow dengan warna coklat muda agar penampilanmu lebih sempurna.

Serasikan riasan mata dengan lipstik

Sesuaikan antara riasan mata dan lipstik via Anak Kost.

Agar penampilan kamu nampak kompak dan serasi, maka kamu wajib menggunakan lipstik serta riasan mata yang senada. Misalnya saja eyeshadow yang kamu poleskan ke mata memiliki warna yang serasi dengan blush on dan lipstik. Kamu dapat menggunakan lipstik dengan warna nude pink kemudian blush on pink serta eyeshadow berwarna kalem yang dioleskan tipis saja. [ED/RM]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Bayi Ini Bernama ‘Persib Satu Sembilan Tiga Tiga’, Begini Pengakuan Sang Ayah

4 Beach Bar Bali Ini Bisa Jadi Spot Menarik Nikmati View Sunset Terindah