in

Hasil Studi Membuktikan: Mayoritas Tentara Inggris Lebih Takut Pergi ke Dokter Gigi Ketimbang Berperang, Kok Bisa?

Ketakutan tersebut tidak pandang bulu, yakni dirasakan oleh mayoritas tentara Inggris

CakapCakap – Cakap People, hampir semua orang memiliki ketakutan yang berbeda-beda. Ada yang takut pergi ke dokter gigi, namun ada juga yang tidak berani menginjakkan kaki ke rumah sakit. Hal tersebut tentunya wajar, mengingat manusia bukan orang yang sempurna.

Namun ketakutan tersebut tidak hanya dirasakan oleh masyarakat awam saja, melainkan seorang yang berprofesi sebagai tentara juga memiliki ketakutan tertentu. Salah satunya mayoritas tentara Inggris yang lebih takut pergi ke dokter gigi dibanding medan perang.

Hasil Studi Terbaru

Dokter gigi terkesan lebih menakutkan dibanding medan perang. Gambar via halodoc.com

Menurut studi terbaru yang dipublikasikan via British Medical Journal menyimpulkan jika tentara lebih takut bertandang ke dokter gigi ketimbang terjun ke medan perang. Bahkan dilansir Kompas dari Daily Star, kemungkinan memperoleh tindakan pencabutan atau tambal gigi membuat beberapa tentara Inggris memerlukan terapi.

Hasil studi itu juga mengatakan jika terdapat sekitar 30% dari personel militer Inggris yang mengaku takut singgah ke dokter gigi. Menariknya, rasio itu jauh lebih tinggi dibanding masyarakat sipil yang hanya 20%.

Dalam laporan itu juga memuat jika ketakutan pergi ke dokter spesialis gigi tak mengenal berapa lama ia dinas di militer Inggris serta apa pangkatnya. Bahkan personel pasukan khusus militer Inggris, yakni SAS juga ada yang merasa takut untuk pergi ke dokter gigi.

Seorang personel militer dari ‘Negeri Ratu Elizabeth’ mengungkap bahkan terdapat prajurit tangguh yang tiba-tiba jadi gugup saat akan bertolak ke dokter gigi.

“Saya melihat orang-orang yang telah bertempur satu lawan satu dengan pemberontak di Irak keluar dari dokter gigi yang dibasahi keringat dan bersumpah untuk tidak pernah kembali,” ungkap personel tersebut dikutip Kompas.

Ia juga menambahkan jika “tentara pasti lebih takut dokter gigi daripada pergi bertempur”.

Lebih Parah pada Tentara Baru

Rasio tentara Inggris takut dokter gigi lebih besar dibanding masyarakat sipil. Gambar via line.me

Tak berhenti di situ saja, ketakutan guna pergi ke dokter gigi lebih parah dijumpai di kalangan tentara yang baru saja direkrut. Maka dari itu, para dokter gigi memberikan masukan supaya mereka diterapi agar kecemasan terlalu akut itu bisa teratasi.

Sementara bagi tentara yang sangat takut dengan dokter gigi bisa diturunkan secara medis, artinya mereka tak bisa dikerahkan untuk operasi.

Hasil studi dari jurnal yang sama juga menambahkan jika para dokter gigi khawatir bila ketakutan pergi ke tempat praktiknya di kalangan tentara bisa mengganggu kelancaran operasi militer maupun kemampuan tempur.

Apabila hal tersebut terjadi, maka ketakutan akan dokter gigi dapat menjadi musuh dalam diri sendiri atau kesatuannya. Walau begitu, Kementerian Pertahanan Inggris mengatakan jika ketakutan di kalangan tentara untuk pergi ke dokter gigi bukan masalah besar Cakap People.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Pemerintah Terbitkan Peraturan Baru, Status Pegawai Kontrak Kini Makin Lama

Akhirnya Aung San Suu Kyi Muncul Perdana Sejak Kudeta Myanmar Terjadi