in

Inilah Beragam Tradisi Iduladha di Berbagai Negara

Hari Raya Iduladha adalah salah satu hari besar bagi umat Muslim di dunia.

CakapCakapCakap People! Hari Raya Iduladha adalah salah satu hari besar bagi umat Muslim di dunia. Ada beragam tradisi dan kegiatan perayaan yang dilakukan diberbagai dunia membuat perayaan Iduladha di tiap negara memiliki ciri khas tersendiri.

Di Indonesia, perayaan Iduladha menjadi momen untuk saling berbagi dan memberikan rasa kasih sayang kepada sesama dengan membagikan daging kurban kepada orang-orang kurang mampu dan membutuhkan. Serta, menjadi salah satu momen untuk berkumpul dan makan bersama dengan orang di lingkungan rumah.

Melansir detikNews, berikut beberapa tradisi Iduladha dari berbagai negara:

1. India

 Inilah Beragam Tradisi Iduladha di Berbagai Negara
Nalli Nihari [Foto: Pinterest.com/yourfoodfantasy/_created]

Hari Raya Iduladha atau disebut Bakr-Id dalam budaya India. Perayaan Iduladha di India ditandai dengan tradisi menyembelih kambing atau domba, dan dirayakan dengan semangat dan gembira.

Daging kambing yang telah disembelih dapat dibagikan kepada sanak saudara, tetangga, maupun orang tidak mampu. Sehingga, semua masyarakat dapat menikmati makanan dengan bahan dasar daging saat perayaan Iduladha.

Umat Muslim India kerap mengolah makanan tersebut menjadi Nalli Nihari yang berbahan dasar daging dan dimasak dengan waktu yang cukup lama.

2. Turki

 Inilah Beragam Tradisi Iduladha di Berbagai Negara
Ilustrasi Kambing Hias [Foto: Freepik.com/author/freepik]

Tradisi Iduladha di Turki dimulai dengan salat subuh dan salat Id di masjid. Uniknya, di Turki kambing yang akan disembelih dihias menggunakan pita dan diberi cat henna.

Selain itu, daging kambing yang telah disembelih dapat dimasak untuk dimakan bersama keluarga, saudara, maupun tetangga yang datang ke rumah. Orang-orang akan datang bersilaturahmi mengunjungi rumah-rumah kerabat atau tetangga.

3. Mesir

Ilustrasi Perayaan Idul Adha Bersama Keluarga [Foto: Freepik.com/author/rawpixel-com ]

Di Mesir perayaan Iduladha dikenal dengan sebutan ‘Eid-el-Kibr’, yang mana memiliki makna Hari Raya yang lebih besar daripada Hari Raya Idulfitri. Kegiatan Iduladha dimulai dengan membaca doa dan khotbah yang diikuti dengan pertemuan keluarga.

Orang-orang akan mengucapkan ‘kol sana wa inta tayeb’ yang artinya ‘saya harap setiap tahun menemukan Anda dengan baik’ kepada kerabat dan saudara yang ditemui. Masyarakat Mesir akan membagikan daging kurban beserta makanan lain kepada keluarga kelapan dan kurang mampu.

4. Iran

Kebab [Foto: Freepik.com/author/kamranaydinov]

Umat Muslim di Iran akan berpakaian formal untuk salat Id, yang dinamakan Namaz Eid, yang diadakan di masjid-masjid dan area terbuka diseluruh Negeri. Di Iran, perayaan Iduladha dikenal juga dengan ‘Iduladha Asin’, karena hidangan yang disajikan memiliki rasa gurih dan asin yang terbuat dari daging sapi atau kambing.

Berbagai jenis makanan berbahan daging yang biasanya disajikan saat Iduladha seperti, kebab, haleem, dan rebusan dari gandum atau jelai serta daging. Selain itu, orang Iran menyediakan makanan pendamping berupa baghali, nasi dengan fava, kacang lebar, dan adas.

5. Uni Emirat Arab (UAE)

Sheer Khurmo [Foto: Pinterest.com/archanamundhe/_created]

Dimulai dengan salat Id, dan kemudian orang-orang memberikan selamat serta pelukan dengan mengatakan ‘Selamat Hari Raya Iduladha’. Perayaan Iduladha digelar selama tiga hari dengan makanan dan hadiah yang berlimpah. Anak-anak kecil akan mendapatkan hadiah dari sanak saudara saat mengunjungi rumah untuk bersilaturahmi.

Selain itu, masyarakat Arab melakukan sarapan besar dengan makanan lezat seperti Doodh Khurmo atau dikenal dengan Sheer Khurmo.

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Peneliti Temukan Penyebab Utama Long COVID

Peneliti Temukan Penyebab Utama Long COVID

Tanda Peringatan Kadar Kolesterol Tinggi Bisa Terlihat Saat di Toilet

Tanda Peringatan Kadar Kolesterol Tinggi Bisa Terlihat Saat di Toilet