in

Cara Makan ala Orang Jepang yang Bikin Panjang Umur dan Terhindar Perut Buncit

Hara Hachi Bu adalah filosofi makan orang Jepang yang berarti “makan sampai 80 kenyang”.

CakapCakapCakap People! Memiliki umur yang panjang, tubuh langsing, dan perut rata menjadi salah satu harapan banyak orang. Saat ini ada banyak cara diet yang bisa dilakukan. Meski begitu, cara makan ala orang Jepang yang mudah ini juga patut kamu coba.

Banyak orang Jepang memiliki umur panjang, tubuh langsing, dan perut rata. Rupanya ini tak terlepas dari cara makan mereka sehari-hari. Kamu juga bisa menerapkan hal ini dengan mudah. Lalu, seperti apa cara makan orang-orang Jepang?

Mengenal Hara Hachi Bu, Cara Makan Orang Jepang

Cara Makan ala Orang Jepang yang Bikin Panjang Umur dan Terhindar Perut Buncit
Ilustrasi

Hara Hachi Bu adalah filosofi makan orang Jepang yang berarti “makan sampai 80 kenyang”.

Budaya ini berasal dari kota Okinawa, dimana orang menggunakan saran ini untuk mengontrol kebiasaan makan mereka. Artinya, kita tidak dianjurkan makan sampai perut benar-benar penuh dan kenyang, tapi menyisakan setidaknya 20 persen area kosong pada perut.

Dari kebiasaan makan ini, ada beberapa manfaat baik yang bisa didapatkan. Seperti yang terjadi di kota Okinawa Jepang, mereka yang menerapkan hal ini setiap hari, memiliki tingkat penyakit jantung, kanker, dan stroke yang lebih rendah.

Cara Kerja Hara Hachi Bu

Untuk kamu yang ingin mencoba Hara Hachi Bu, berikut langkah-langkah yang bisa kamu terapkan:

1. Mengurangi Kalori Harian

Ilustrasi

Asupan harian rata-rata orang Okinawa Jepang hanya sekitar 1.800 sampai 1.900 kalori saja. Mengutip Blue Zones, jumlah kalori harian ini jauh lebih sedikit dari jumlah rata-rata kalori yang dikonsumsi oleh orang Amerika pada umumnya, terutama mereka yang paruh baya, sekitar 2.500 kalori.

Menurut Mayo Clinic Calculator, untuk perempuan berusia 40 tahun hanya membutuhkan 1.500 sampai 1.700 kalori per hari untuk mempertahankan berat badan yang sehat. Sedangkan pria sekitar 1.900 sampai 2.150 kalori per harinya.

2. Lebih Banyak Makan Buah dan Sayur

Cara Makan ala Orang Jepang yang Bikin Panjang Umur dan Terhindar Perut Buncit
Ilustrasi

Biar sehat, panjang umur, dan badan ramping perbanyaklah makan makanan sehat seperti buah dan sayur. Buah dan sayur yang tinggi serat ini juga bisa membuatmu kenyang lebih lama, sehingga tidak terlalu kalap saat waktunya makan.

3. Makan dengan Perlahan

Selanjutnya adalah makan dengan perlahan atau lambat. Cara ini dilakukan agar kamu tidak makan lebih banyak. Sebab, saat kita makan cepat, cenderung akan menghabiskan lebih banyak makanan.

Maka dari itu, makanlah dengan lambat dan jika perlu matikan segala hal yang mengganggu seperti televisi, komputer, atau pun ponsel. Dengan ini kamu akan lebih fokus dan menikmati makanan yang ada di depan mata.

4. Pakai Piring Kecil

Penggunaan piring sebagai alat makan pun ternyata memiliki pengaruh. Agar kamu tak makan dengan kalap, pilihlah piring berukuran kecil dibandingkan dengan piring berukuran besar.

Dengan piring kecil ini, tampilan makanan pun akan terlihat lebih banyak dan kamu cenderung akan makan lebih sedikit.

5. Hindari Makan Saat Terlalu Lapar

Klik D SINI untuk melanjutkan membaca, Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Kebiasaan Saat Muda yang Bisa Sebabkan Saraf Kejepit

Enam Olahan Chia Seed untuk Menu Diet Simpel dan Praktis

Enam Olahan Chia Seed untuk Menu Diet Simpel dan Praktis