in ,

Miss V Terasa Panas Layaknya Terbakar? Atasi dengan 3 Cara Berikut!

Kompres vagina dengan es batu yang dibalut oleh handuk bersih

CakapCakap – Vagina yang terasa panas hingga seperti terbakar memang merupakan masalah umum yang seringkali melanda kaum hawa. Penyebab sensasi panas itu pun bermacam-macam Cakap People. Mulai dari iritasi, adanya infeksi menular seksual hingga masalah lain. Nah, apabila kamu juga merasakan hal yang demikian maka bisa mengatasinya dengan beberapa cara.

Tetapi akan lebih baik jika cara yang dilakukan sesuai dengan penyebabnya. Maka dari itu, kamu perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu. Tetapi untuk meringankan rasa panas tersebut kamu bisa melakukan beberapa cara di bawah ini!

1. Tetap jaga kebersihan

Lakukan kebiasaan sehat untuk organ kewanitaan via Frees–timsmovies-com.blogspot.com

Menjaga kebersihan organ kewanitaan memang sangat disarankan. Sebab tindakan ini bisa membantu mencegah vagina terasa panas kembali. Cobalah memakai celana dalam yang terbuat dari bahan katun dan yang tak terlampau ketat. Tak hanya itu, hindari menggunakan tisu toilet, pembalut, krim hingga sabun kewanitaan yang memiliki kandungan pewangi. Usai buang air besar, maka bersihkan area anus dari depan menuju ke belakang. Apabila muncul rasa yang gatal, maka hindari untuk tidak menggaruk. Sebab akan menjadikan rasa panas makin menjadi-jadi.

2. Kompres dingin

Jangan gunakan es batu secara langsung ke kulit via Bang-isman.com

Sensasi panas yang kamu rasakan di area vagina bisa diringankan dengan mengompres memakai kompres dingin. Namun, usahakan untuk tidak mengompres dengan ditempelkan secara langsung ke area kulit dalam waktu lama. Kamu bisa menggunakan air dingin hingga es batu sebagai bahan kompres.

Hanya saja jika menggunakan es batu maka hindari untuk menempelkan langsung ke kulit miss V. Melainkan balut menggunakan handuk yang bersih lalu baru tempelkan ke area yang sakit. Jika kamu memilih memakai air dingin, maka rendam handuk yang bersih ke air kemudian peras dan tempelkan ke vagina. Kamu bisa mengompres area miss V yang panas 2-3 jam sekali. Tetapi jangan menempelkannya lebih dari 20 menit sekali kompres. Mengerti ya?

3. Gunakan petroleum jelly

Oleskan ke kulit luar vagina via Meramuda.com

Penyebab vagina merasa panas bisa dipicu oleh beberapa hal. Seperti terlalu kering di daerah tersebut sehingga mampu menimbulkan jamur hingga iritasi. Guna menjadikan vagina kembali lembab dan mengurangi sensasi panas tersebut, maka oleskan saja petroleum jelly. Tetapi penggunaan petroleum jelly hanya untuk bagian luar vagina ya, jadi bukan untuk area dalam. Petroleum jelly sendiri termasuk minyak mineral yang fungsinya sebagai pelembab dan diciptakan untuk melindungi dari bakteri penyebab infeksi. Walau demikian, kamu dianjurkan untuk konsultasi terlebih dahulu pada dokter sebelum memakai petroleum jelly di area kewanitaan.

Itu dia beberapa tindakan yang bisa Cakap People lakukan untuk mengurangi sensasi rasa panas dan terbakar pada vagina. Biasanya rasa panas akan hilang sendiri dengan berjalannya sang waktu. Namun jika rasa panas masih terasa dan bertambah parah, maka sebaiknya segera kunjungi dokter.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Begini Cara Angela Bassett, Bintang ‘Black Panther’ Ini Mengajak Kita Jaga Kesehatan Jantung

wwe survivor series tak terkalahkan pegulat

10 Pegulat WWE Yang Belum Pernah Kalah di WWE Survivor Series