in ,

Resep Seblak Ala Rafael Tan, Super Gampang Bikinnya!

Seblak menjadi salah satu makanan yang banyak digemari, apalagi para pecinta pedas.

CakapCakapCakap People! Seblak menjadi salah satu makanan yang banyak digemari, apalagi para pecinta pedas. Terbaru, seblak dengan tampilan nyemek yang unik dan diperkenalkan oleh Rafael Tan sedang viral di sosial media. Seblak ala Rafael Tan ini menyajikan sambal atau bumbu yang diulek dicobek lalu disiram dengan minyak panas, kemudian dicampur dengan kerupuk rebus dan disajikan segar.

Selain bahan utamanya yang mudah ditemukan di sekitar kita, cara membuatnya pun juga super gampang. Kamu bisa membuatnya sendiri di rumah untuk dinikmati bersama keluarga.

Resep Seblak Ala Rafael Tan, Super Gampang Bikinnya!
Seblak ala Rafael Tan [Foto via Cookpad]

Berikut adalah resep seblak ala Rafael Tan yang dikutip dari endeus.tv:

Bahan (4 porsi):

– 200 g kerupuk mawar putih (mentah)
– air untuk merebus
– 1 sdt garam
– 1 sdt gula pasir
– 1 sdt kaldu ayam bubuk
– daun bawang, iris-iris
– 3 sdm minyak goreng

Bumbu:

– 4 siung bawang putih
– 15 buah cabai rawit hijau
– 5 buah cabai rawit merah
– 8 cm kencur, iris-iris

Cara Membuat:

1. Rebus kerupuk mawar dalam air mendidih hingga lembek dan matang. Angkat, tiriskan. Sisihkan.

2. Ulek semua bahan bumbu hingga halus, tambahkan garam, gula, dan kaldu bubuk. Aduk hingga rata.

3. Masukkan irisan daun bawang ke dalam bumbu halus, aduk rata.

4. Panaskan minyak dalam wajan, lalu masukkan ke dalam campuran bumbu. Aduk kembali.

5. Masukkan kerupuk rebus, aduk rata. Sajikan segera.

TIPS:

Tambahkan perasan air jeruk nipis, untuk rasa sajian yang lebih asam dan segar.

Selamat mencoba, Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Pengguna Andorid Mulai Pindah ke iPhone, Ini Sederet Alasannya!

Pengguna Android Mulai Pindah ke iPhone, Ini Sederet Alasannya!

Kenapa Orang Jepang Sering Minta Maaf? Cek Faktanya

Kenapa Orang Jepang Sering Minta Maaf? Cek Faktanya