in ,

Inilah 5 Negara yang Terang-terangan Mendukung Israel dalam Konflik Palestina-Israel

Konflik Palestina-Israel kini semakin memanas.

CakapCakapCakap People! Konflik Palestina-Israel kini semakin memanas. Perang tersebut menarik perhatian masyarakat dunia dan membentuk dua kubu. Dukungan yang diberikan tersebut tidak lepas dari kepentingan politik dan sentimen setiap negara terhadap Palestina dan Israel.

Inilah 5 Negara yang Terang-terangan Mendukung Israel dalam Konflik Palestina-Israel
Pemandangan menunjukkan rumah dan bangunan hancur akibat serangan Israel di Kota Gaza, 10 Oktober 2023. REUTERS/Mohammed Salem

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut sederet negara yang terang-terangan mendukung Israel dalam konflik Palestina-Israel.

1. Amerika Serikat

Amerika Serikat telah menjadi negara terlama yang mendukung Israel sepanjang sejarahnya. Amerika Serikat sudah mendukung pembentukan negara Yahudi sejak Perang Dunia II dan menjadi mitra dagang utama Israel. Dilansir dari Vox, para pejabat Amerika telah lama menyatakan bahwa hubungan negaranya dengan Israel memiliki nilai strategis sebagai kekuatan stabilitas di Timur Tengah.

Saat ini, Presiden Joe Biden memberikan dukungan penuh terhadap Israel setelah kelompok Hamas melakukan penyerangan. Dukungan Amerika Serikat terhadap Israel bisa dilihat melalui banyaknya bantuan militer yang diberikan. Kabarnya, Israel telah menerima bantuan sebanyak 3,8 miliar dolar.

2. Inggris

Inggris secara terang-terangan mengatakan bahwa negaranya mendukung Israel mengambil tindakan proporsional sesuai hukum internasional untuk mengakhiri konflik. Dukungan ini semakin menjadi ketika Hamas telah membunuh 700 warga israel dan menculik puluhan orang.

Saat ini, Perdana Menteri Inggris Rishi Sunak sudah melakukan pembicaraan dengan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu untuk memberi dukungan pada Israel. Inggris diketahui mengirimkan paket berisi dukungan signifikan terhadap Israel. Paket tersebut berisi dua kapal Angkatan Laut Kerajaan, pesawat pengintai RAF, dan helikopter Merlin.

3. Jerman

Jerman adalah negara selanjutnya yang mendukung Israel melalui bantuan militer. Negara ini juga berjanji kepada Israel untuk menindaklanjuti setiap dukungan terhadap Hamas yang terjadi di dalam negeri. Kemudian, Kementerian Pertahanan Jerman sudah menyetujui permintaan Israel untuk menggunakan 2-5 drone tempur Heron TP. Kanselir Jerman Scholz mengatakan bahwa Jerman selalu terbuka kepada Israel mengenai kebutuhan militer.

4. Perancis

Presiden Perancis Emmanuel Macron telah menyatakan dukungan penuh untuk Israel. Macron berjanji akan melindungi seluruh warga Yahudi. Perancis akan berkoordinasi bersama Israel untuk bisa mempertahankan diri dan menetapkan kondisi bagi kawasan Timur Tengah yang damai. Bentuk dukungan Perancis juga bisa terlihat ketika Menteri Dalam Negeri melarang rakyatnya melakukan demonstrasi pro-Palestina.

5. Australia

Dukungan Australia terlihat ketika para warganya yang memiliki keterampilan melakukan penerbangan ke Israel. Kedatangan mereka bertujuan untuk bergabung dengan Israel dalam melawan Hamas. Selain warga berketerampilan, tentara cadangan juga dikerahkan oleh Australia untuk berperang demi Israel.

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Menteri Spanyol Sarankan Israel Dibawa ke ICC, Sebut UE dan AS Terlibat Kejahatan Perang

Menteri Spanyol Sarankan Israel Dibawa ke ICC, Sebut UE dan AS Terlibat Kejahatan Perang

7 Mobil Listrik Paling Irit di Dunia, Ada Mercedes-Benz Vision EQXX hingga Hyundai Ioniq 5

7 Mobil Listrik Paling Irit di Dunia, Ada Mercedes-Benz Vision EQXX hingga Hyundai Ioniq 5