in ,

Berikut Jenis Olahraga untuk Wanita yang Sudah Menopause Jika Ingin Turunkan Berat Badan!

Menopause bisa bikin wanita stres, oleh karena itu kamu butuh latihan yoga

CakapCakap – Menopause merupakan kondisi di mana Cakap People tidak lagi mengalami menstruasi. Wanita dikatakan sudah menopause saat ia tidak mengalami haid atau menstruasi selama 12 bulan. Ketika menjelang menopause atau saat kondisi tersebut terjadi kemungkinan kamu akan mengalami perubahan fisik. Di mana berat badan bisa naik secara drastis dan tiba-tiba.

Mengapa hal tersebut terjadi? Lantaran wanita cenderung kehilangan massa otot serta memperoleh lemak perlu ketika menopause. Maka dari itu, olahraga sangat dibutuhkan guna mencegah lonjakan berat badan supaya lebih drastis. Kamu bisa melakukan beberapa latihan berikut ini!

1. Latihan kekuatan

Angkat beban via Liputan6.com

Jenis latihan yang satu ini terbilang efektif guna membentuk tubuh, membangun jaringan otot serta mengurangi lemak di area perut. Hal tersebut dibutuhkan oleh wanita yang sudah menopause guna membantu menghambat kerapuhan tulang. Latihan otot bisa dilakukan dengan cara mengangkat pipa resistensi atau alat berat. Tetapi sebelum memakai alat berat, terlebih dahulu lihat bobotnya. Baru kemudian tingkatkan bobot secara perlahan. Kamu bisa melakukan latihan ini 2 kali selama 1 minggu. Supaya hasilnya maksimal maka jangan enggan memakai jasa pelatih untuk mencegah cedera.

2. Kardio

Mencegah osteoporosis via Limone.id

Kardio atau yang disebut juga dengan aerobik termasuk salah satu aktivitas fisik yang bisa membantu meningkatkan kinerja paru-paru hingga detak jantung lebih dibanding biasanya. Beberapa bagian dari kardio ialah menari, berjalan, bersepeda, jogging hingga berenang. Latihan kardio bisa membakar kalori yang mampu turunkan berat badan, termasuk pada wanita yang sudah menopause. Lewat olahraga berikut aneka penyakit bisa dicegah, sebut saja seperti osteoporosis hingga sakit jantung. Sebagai langkah awal sebaiknya pilih olahraga kardio yang ringan. Misalnya saja berjalan selama 10 menit tiap hari. Lakukan peningkatan secara bertahap.

3. Yoga

Bisa dilakukan di rumah via Parenting.orami.co.id

Terkadang kenaikan berat badan pada kaum hawa yang hendak menopause bisa memicu stres. Maka dari itu, kamu memerlukan olahraga yoga demi melatih napas, melepaskan stres serta fokus pada saat ini. Yoga bisa kamu lakukan kapan saja dan di mana saja. Kamu bisa ikut kelas yoga atau melakukan sendiri di rumah. Namun, pastikan jika gerakan yang dilakukan benar dan tepat ya!

Nah, itu dia beberapa olahraga yang bisa Cakap People pilih sebagai alternatif untuk mencegah kenaikan berat badan saat menopause. Kamu juga harus mengimbangi dengan konsumsi makanan sehat ya.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ini Dia Manfaat Tersembunyi Konsumsi Telur yang Perlu Kamu Tahu!

Duh, Masa Karantina Bikin 3 Zodiak Ini Jadi Kangen Mantan! Termasuk Kamu?