in ,

Untuk Pertama Kalinya, Grup Band K-Pop BTS Bakal Lelang Tujuh Mikrofon, Ini Harganya

Lelang itu akan digelar pada 24 Januari 2020.

CakapCakapCakap People! Setelah menaklukkan dunia dan sukses merilis tiga album terlaris sepanjang 2019, grup band K-Pop BTS kini membuat debut di sirkuit lelang selebritas.

Tujuh mikrofon yang telah ditandatangani dan digunakan oleh para personel BTS itu akan dijual pada pelelangan dengan harga USD10.000 hingga USD20.000. Mikrofon itu akan dilelang pada bulan depan bertepatan pada pekan Grammy Awards. Demikian diungkapkan oleh Rumah Lelang Julien pada hari Jumat, 27 Desember 2019.

Tujuh mikrofon yang ditandatangani yang digunakan oleh boy band K-Pop BTS, digambarkan sebagai barang pertama yang dilelang dari BTS. Lelang bakal digelar pada 24 Januari 2020. (Auctions / Handout Julien via REUTERS / File)

Martin Nolan, direktur eksekutif Rumah Lelang Julien, menyampaikan bahwa mikrofon tersebut merupakan barang pertama yang akan dilelang BTS. 

Mikrofon tersebut adalah mikrofon yang digunakan oleh BTS selama periode 2017-2019 saat menjalani tur ‘Love Yourself’.

“Jika kamu memiliki mikrofon yang ditandatangani oleh masing-masing anggota BTS, sudah tentu benda ini dapat dikoleksi dan pada tahun-tahun mendatang mungkin nilainya akan terus meningkat,” kata Nolan, seperti dilaporkan Reuters, Jumat, 27 Desember 2019.

Mikrofon itu akan dijual bersama dengan gitar yang ditandatangani oleh Taylor Swift, Harry Styles, Dave Grohl dan Pete Townshend pada lelang daring 24 Januari 2020. Hasil lelang bakal disalurkan untuk badan amal Akademi Rekaman, MusiCares.

Tujuh mikrofon yang ditandatangani yang digunakan oleh boy band K-Pop BTS, digambarkan sebagai barang pertama yang dilelang dari BTS. Lelang bakal digelar pada 24 Januari 2020. (Auctions / Handout Julien via REUTERS / File)

Di sisi lain, lelang mikrofon BTS akan berlangsung dua hari sebelum Grammy Awards di Los Angeles pada 26 Januari 2020. 

Pada saat bersamaan, malam itu akan menjadi perayaan 50 tahun band rock Aerosmith. Vokalis Aerosmith, Steven Tyler, akan menjual beberapa selendang lengkap dengan tanda tangan dan juga mikrofon. 

Selain itu, gitaris Joe Perry bakal melelang gitar Joe Perry Gibson Les Paul Signature yang ditandatangani, dengan perkiraan pra-penjualan USD5.000 hingga USD10.000.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Walau Identik dengan Kesedihan, Ternyata Menangis Punya Manfaat Bagi Kesehatan loh!

2020, Bakal Terjadi Fenomena Gerhana Matahari Cincin dan Matahari Total, Catat Tanggalnya!