in

Studi Mengungkap Pria Bisa Abaikan Ucapan Wanita Hingga 388 Kali Setahun, Simak Penjelasannya!

Lantas bagaimana dengan kaum wanita?

CakapCakap – Dalam menjalin hubungan wanita kerap meminta para pria untuk terus memberi perhatian padanya. Mungkin Cakap People juga demikian terhadap pasangan ya. Namun perlu diketahui bahwa banyak dari pria yang mengabaikan apa yang diminta atau dibicarakan oleh pasangannya lho!

Dalam sebuah penelitian  yang dilakukan oleh Scrivens Opticians, ditemukan bahwa pria bisa mengabaikan ucapan wanita hingga 300 kali dalam satu tahun. Para pria cenderung mendengarkan ucapan wanita pada bagian-bagian tertentu saja. Seperti yang dilansir dari Suara, dalam studi ditemukan sekitar 75% orang di negara Inggris percaya jika pasangan mereka memiliki pendengaran selektif.

Ilustrasi pasangan yang sedang bertengkar via merdeka.com

Penelitian yang dilakukan pada 2000 peserta melalui survei ini diketahui bahwa hampir seperempat dari peserta mengaku tahu jika pasangan mereka mungkin memiliki gangguan pendengaran. Sedangkan sepertiganya mengaku melihat pasangan mereka berusaha membaca ucapan mereka dari gerak bibir. Bahkan, sekitar 47% peserta mengaku jika pasangan mereka hanya merespon mereka dengan menggumam. Hal itulah yang menandakan adanya gangguan pendengaran pada si pasangan.

Gangguan pendengaran selektif seperti ini cenderung terjadi pada pria. Disebutkan bahwa pria bisa mengabaikan ucapan wanita minimal satu kali dalam satu hari. Ini berarti bahwa pria bisa mengabaikan ucapan wanita hingga lebih dari 388 kali dalam satu tahunnya. Kirran Saimbi, seorang audiolog dari Scrivens Opticians mengatakan jika pendengaran selektif dapat menjadi tanda adanya gangguan pendengaran yang berhubungan dengan penyakit demensia.

Ilustrasi pasangan bercengkerama via fimela.com

“Sebagian besar manusia akan mengalami pendengaran selektif dan ini bisa menjadi tanda gangguan pendengaran. Itu dapat menyebabkan isolasi, depresi, dan terbukti berhubungan dengan demensia,” ungkap Kirran Saimbi.

“Perubahan kemampuan pendengaran seringkali sangat halus dan terjadi seiring waktu sehingga sulit memperhatikan dampaknya pada orang di sekitar kita. Oleh karenanya, pemeriksaan pendengaran teratur sangat penting dilakukan,” tambah Kirran kemudian.

Selain pria, ternyata demikian juga dengan wanita lho Cakap People! Wanita ternyata juga melakukan hal yang sama dengan pria. Wanita juga cukup sering mengabaikan ucapan dari si pria. Tetapi masih lebih sedikit jika dibandingkan dengan pria. Wanita bisa mengabaikan ucapan pria hingga 339 kali dalam satu tahunnya. Lantas, apa nih komentarmu terkait hasil studi ini?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Cara Alami Melancarkan ASI Sebelum dan Sesudah Melahirkan

Cegah Radikalisme ASN, Pemerintah Luncurkan Aduanasn.id