in

Ponsel Jadul Ini Kemungkinan Hitz Kembali Lho!

HMD Global merupakan pemegang lisensi dari ponsel merk Nokia yang seolah melahirkan kembali ponsel merk Nokia melalui smartphone berbasis Android. Namun tak hanya smartphone terkini saja yang dimunculkan, melainkan ponsel lawas yang merupakan besutan dari Nokia yang dulunya sempat menjabat sebagai ikon di eranya.

Misalnya saja seperti Nokia 3310 yang merupakan ponsel era 2000-an, yang nyatanya kembali dirilis melalui ajang Mobile World Congress (MWC) 2017 pada 26 Februari tahun kemarin. Sementara yang baru saja dirilis ialah Nokia tipe 8810 yang akrab dikenal dengan Nokia Pisang yang rilis di MWC pada 2018 lalu.

Lalu, apa saja ponsel jadul yang akan dhidupkan kembali oleh perusahaan Nokia? Berikut daftarnya, Sobat Cakapcakap!

Nokia Ringo

Nokia Ringo [Foto – Tradera]

Ponsel yang satu ini telah dirilis sejak 1995 serta termasuk dalam salah satu ponsel yang hanya dapat digunakan untuk menelpon ketika penggunanya mempunyai pulsa, sama kerjanya dengan smartphone saat ini. Padahal di masa lalu cara kerja ponsel tak demikian, melainkan pertama kamu harus menelpon terlebih dulu kemudian tagihan baru akan dibayar sesuai dengan waktu telepon. Mungkin saja nama Nokia Ringo akan diubah menjadi smartphone Nokia 8 “Sirocco” ketika nanti lahir kembali.

Nokia 1100

Nokia 1100 [Foto – Youtube]

Berikut ini merupakan salah satu ponsel jadul yang dulunya hanya bisa dikenakan untuk berkirim pesan singkat hingga telepon. Tetapi jangan salah! Sebab ponsel ini sangat laris dulunya di pasaran. Sehingga tak heran jika HMD Global akan merilisnya kembali namun dalam versi yang baru, bisa saja menggunakan jaringan 3G ataupun 4G.

Nokia N90

Nokia N90 [Foto – Shift Delete]

Ponsel yang satu ini memiliki bentuk yang cenderung unik serta inovatif. Sebab ia berbentuk flip serta dapat dirotasi, bahkan dapat pula dijadikan layaknya bentuk kamera yang profesional guna merekam sebuah video. Apabila HMD Global akan menghidupkan kembali ponsel yang satu ini, mungkin saja bagian keyboard-nya akan dihilangkan.

Nokia 5300 Xpress Music

Nokia 5300 Xpress Music [Foto – Nokia Museum]

Ponsel milik Nokia berikut ini cukup banyak diminati pada era-nya. Bahkan ponsel yang satu ini sudah cukup canggih, sebab memiliki fitur MP3 player yang di masanya cukup baik. Selain itu, Nokia 5300 Xpress Music ini juga memiliki desain berupa slide sehingga dapat digunakan sebagai pemutar musik ketika layar digeserkan ke arah atas. Bentuknya cukup kekinian dengan adanya tombol multimedia yang berada di samping layar, fungsinya pun untuk mematikan atau menghentikan musik, melanjutkan atau memutar lagu yang sebelumnya serta tersedia pula tombol untuk volume. [ED/RM]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

4 Bahan Makanan Ini Bisa Gagalkan Dietmu

Jangan Keburu Dibuang, Ada Sederet Manfaat Teh Celup Bekas Buatmu