in ,

Resep Sajian Lezat Naniura, Santapan Berbahan Ikan Khas Batak Ini Patut Dicoba

Naniura adalah salah satu makanan khas Sumatera Utara

CakapCakap – Ada banyak sekali makanan menarik dari Jepang yang begitu khas, salah satunya adalah sashimi. Bukan hanya ada di Jepang saja lho, makanan ini juga ada di Indonesia. Namanya naniura, makanan khas Batak, Sumatera Utara.

Jika sashimi disantap polos tanpa bumbu, berbeda dengan naniura yang justru nikmat diolah dengan bumbu khas Batak. Naniura disajikan dengan bumbu kuning khas tanah Toba.

Naniura, sjian khas Batak via id.wikipedia.org

Sementara ikan yang digunakan umumnya adalah ikan mas mentah atau yang disebut dekke, dibersihkan duri dan lendirnya terlebih dahulu. Ikan mas tersebut dimatangkan dengan cara direndam dalam air jeruk purut agar rasa dan aroma amisnya hilang.

Nah, buat kamu yang kangen dengan masakan satu ini tidak perlu pergi ke Batak. Soalnya kamu bisa banget mencoba membuatnya sendiri di rumah. Mengutip dari Buku “Hidangan Halal Khas Dari Tano Batak” (2013) oleh Linda Carolina Brotodjojo, terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, juga terdapat resep naniura khas Batak.

Bahan membuat naniura :

  • 1 kilo gram ikan mas, pilih yang besar
  • 4 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • 1 buah jeruk jungga, ambil air
  • 10 butir bawang merah
  • 6 siung bawang putih
  • 2 sendok makan kacang tanah
  • 4 batang rias muda
  • 8 buah cabai merah
  • 6 butir kemiri
  • 3 cm lengkuas
  • 5 cm jahe, dibersihkan kulitnya
  • 1 1/2 sendok makan andaliman
  • 10 cm kunyit, kupas kulitnya
  • 1 1/2 sendok makan garam atau sesuai selera
  • 1 sendok teh garam halus
Ikan mas segar sebagai bahan dasar membuat naniura via masakapahariini.com

Cara membuat naniura :

  1. Bersihkan lebih dulu sisik dari ikan mas, kemudian belah dua dari punggung ikan. Kemudian buang semua duri dari ikan mas. Taburi dengan garam dan air jeruk, kemudian diamkan selama 2 jam
  2. Kukus rias muda, lalu sisihkan. Sangrai cabai merah, bawang merah, bawang putih, kacang tanah, dan kemiri secara terpisah, kemudian sajikan.
  3. Tumbuk halus semua bahan seperti lengkuas, jahe, andaliman, dan kunyit. Tambahkan empat sendok makan air pada tumbukan tersebut
  4. Tumbuk halus rias kukus dan semua bahan yang telah disangrai
  5. Campurkan dengan air campuran dari lengkuas, jahe, dan andaliman dan kunyit, dan tambahkan garam. Lumurkan campuran tersebut di atas ikan
  6. Tambahkan seperti bawang merah dan cabai rawit di atasnya
  7. Simpan terlebih dulu ke lemari pendingin selama empat jam sebelum disajikan.

Mudah bukan resep naniura dari Buku “Hidangan Halal Khas Dari Tano Batak” (2013) tersebut? Cakap People bisa langsung mempraktikkannya sendiri di rumah dan menyajikannya kepada keluarga. Selama buat mencobanya, ya!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ternyata Ini Alasan Seseorang Memilih jadi Single, Kamu Termasuk?

Berikut Rekomendasi Isi Kotak Seserahan Pernikahan yang bisa Kamu Sontek!