in ,

Yuk Kenalan! Atlet Difabel Panahan Andalan Indonesia di Asian Para Games 2018

CakapCakap – Memiliki keterbatasan tak selamanya membuat seseorang kemudian merasa rendah diri dan berpikir tidak bisa melakukan sesuatu yang membanggakan. Cakap People bisa perhatikan, buktinya banyak orang-orang yang terlahir atau mengalami kekurangan fisik, biasa disebut dengan penyandang disabilitas atau difabel, malah mampu meraih sebuah prestasi yang jauh lebih hebat dibandingkan dengan orang-orang yang punya kesempurnaan fisik dalam kehidupannya selama ini.

Umar Danuarta adalah salah satu penyandang difabel yang dapat membuktikan bahwa kekurangan fisik yang dimilikinya tak bisa menghalanginya untuk meraih prestasi, dan bahkan membuat bangga Indonesia. Berkat kerja keras selama tujuh tahun terakhir, kini dia menjadi salah satu atlet difabel andalan Indonesia dalam cabang olahraga panahan di ajang Asian Para Games 2018 yang digelar di Jakarta pada 6-13 Oktober 2018 mendatang, dilansir oleh MediaIndonesia.com, Kamis (27/9/2018).

“Sekarang saya sudah siap tanding,” ungkap Umar, meski dia tak mau sesumbar tapi tetap optimistis memiliki peluang untuk meraih medali. “Saya melihat peluang pada cabang panahan ini masih besar karena para atlet start-nya bisa dikatakan bareng,” tambah atlet asal Kalimantan Barat itu lagi. Dia awalnya mewakili tim panahan Indonesia pada ASEAN Para Games 2015 di Singapura, namun gagal merebut medali. Setelah memborong dua medali emas dan satu medali perak pada Paralimpiade Nasional (Peparnas) 2016 di Bandung, Jawa Barat, kini Umar percaya diri bisa meraih prestasi lagi.

Tak kalah dengan atlet lainnya, atlet difabel di cabang olahraga panahan juga giat berlatih via Satu Harapan.

Umar sendiri akan turun di nomor W1 (wheel chair) atau kursi roda, bersama 14 atlet Indonesia lain di cabang panahan, termasuk beberapa yang juga diunggulkan, seperti Muhammad Ali dan Mukhlis pada nomor compound, serta Ninik Mardiani pada nomor recurve, dilansir Republika.co.id. Pelatih tim panahan National Paralympic Committee (NPC) Indonesia, Irfan sendiri berharap seluruh atletnya bertanding secara optimal, meskipun mereka tidak memasang target tertentu dalam pesta olahraga atlet difabel itu.

“Dalam Asian Para Games ini, kami hanya ingin tampil sebaik-baiknya, semaksimal mungkin,” ungkap Irfan. Semoga saja para atlet Indonesia meraih prestasi di Asian Para Games 2018 ya, Cakap People! [ED/RM]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Rahasia Agar Pernikahanmu Mulus di 5 Tahun Pertama

4 Hal Wajib Diperhatikan Sebelum Memilih Setelan Jas yang Tepat