in ,

Resep Dada Ayam Panggang, Sajian Lezat dan Sehat untuk Sarapan

Menu ini bisa dinikmati setelah kamu berolahraga.

CakapCakapCakap People! Hidangan dada ayam panggang ini bisa kamu jadikan sebagai menu sarapan. Menu ini bisa dinikmati setelah kamu berolahraga. Untuk itu tak ada salahnya untuk mempraktikkan resep dada ayam panggang ini di rumah.

Sekedar diketahui, dada ayam merupakan makanan berserat dan mengandung protein yang baik bagi tubuh. Menikmati sepiring dada ayam bisa membuat kamu berenergi dan kenyang lebih lama.

Resep Dada Ayam Panggang, Sajian Lezat dan Sehat untuk Sarapan
Dada ayam panggang. (Foto: Stylecraze)

Melansir Stylecraze, berikut resep dada ayam panggang yang bisa kamu coba.

Bahan:

200 gr dada ayam

3 lembar selada, iris

1 buah tomat, iris

1/2 buah mentimun, diiris

¼ sendok teh merica

½ sendok teh madu

1 buah jeruk nipis, ambil airnya

Cara membuat:

1. Olesi dada ayam dengan air jeruk nipis, madu, garam, merica sampai rata kedua sisi ayam.

2. Panaskan pan, lalu panggang dada ayam hingga matang kedua sisi.

3. Sajikan ayam bersama potongan tomat, selada, dan mentimun.

Selamat mencoba, Cakap People!

 

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Erdogan Bakal Seret Israel ke Mahkamah Internasional Sebagai Penjahat Perang

Erdogan Bakal Seret Israel ke Mahkamah Internasional Sebagai Penjahat Perang

Israel Pakai Bom Fosfor Putih untuk Hancurkan Gaza, Ini 4 Bahayanya bagi Tubuh

Israel Pakai Bom Fosfor Putih untuk Hancurkan Gaza, Ini 4 Bahayanya bagi Tubuh