in ,

Resep Ayam Taliwang, Makanan Khas Lombok yang Wajib Dicoba!

Daging ayam bisa diolah dengan bumbu apapun dan disukai!

CakapCakapCakap People! Kali ini kamu bisa mencoba resep ayam taliwang untuk sajian keluarga. Daging ayam bisa diolah dengan bumbu apapun dan memiliki banyak penggemar.

Cara memasak makanan khas Lombok satu ini juga tidak terlalu sulit dan bisa dilakukan di rumah.

Resep Ayam Taliwang, Makanan Khas Lombok yang Wajib Dicoba!
Ayam taliwang khas Lombok ala Chef Devina Hermawan [Foto via Youtube Devina Hermawan]

Berikut adalah resep dan cara membuat ayam taliwang khas Mandalika Lombok, dilansir dari kanal YouTube Devina Hermawan.

Bahan marinasi:

1,2 kg ayam utuh / fillet

40 gr santan

2 buah jeruk limau

1 ½ sdt garam

½ sdt merica

Bumbu halus:

5 siung bawang putih

8 siung bawang merah

5 butir kemiri

4 buah cabai merah

15 buah cabai rawit merah

15 gr cabai kering (rendam air panas)

2 ruas kencur

1 buah tomat, potong

2 sachet terasi, bakar

Minyak

Pelengkap:

50 ml santan

250 ml air

1 sdt garam

1 sdm gula

1 sdt penyedap

Cara Membuat:

1. Belah ayam lalu tekan bagian tengah ayam.

2. Marinasi ayam dengan garam, merica, dan jeruk limau di kedua sisi, lalu masukkan santan, oles hingga rata.

3. Tutup dengan plastik wrap, diamkan selama 1 jam di suhu ruang atau semalaman di dalam kulkas.

4. Blender bumbu halus dengan sedikit minyak, lalu tumis hingga minyak keluar.

5. Masukkan air, santan, gula, garam, dan penyedap, masak sebentar, aduk rata, lalu pisahkan sedikit untuk saus pelengkap.

6. Panaskan wajan dengan api besar, masukkan ayam, panggang hingga setengah matang.

7. Celupkan ayam ke dalam sambal bumbu halus, panggang kembali hingga dua kali.

8. Ayam bakar taliwang pun siap disajikan.

Selamat mencoba, Cakap People!

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Rumah Sakit Gaza Dibom, Rusia Minta Israel Buktikan Jika Bukan Pelakunya

Cara dan Syarat Melahirkan Agar Bisa Ditanggung BPJS Kesehatan

Cara dan Syarat Melahirkan Agar Bisa Ditanggung BPJS Kesehatan