in ,

Padukan Budaya dan Olahraga, Sulsel Culture Run 2019 Sukses Diselenggarakan

Konsep baru, olahraga lari dengan memadukan olahraga dan kebudayaan.

CakapCakap – Cakap People! Lari merupakan salah satu jenis olahraga yang paling mudah dan murah. Oleh karenanya, lari menjadi olahraga populer yang sering dilakukan oleh kebanyakan orang. Beberapa waktu belakangan, olahraga lari memang mendapatkan perhatian ekstra oleh kalangan anak muda hingga dewasa sekalipun. Terbukti dengan banyaknya event lari yang diselenggarakan tiap tahunnya.

Suasana lari pada acara Sulsel Culture Run 2019 (Foto : Portal Resmi Kota Makassar)

Buat kamu Cakap People area Makassar, ada hal unik nih yang terjadi pada hari Minggu, 28 Juli 2019. Baru dan pertama kalinya, sebuah event yang bernama ‘Sulsel Culture Run 2019’ diselenggarakan. Event ini diselenggarakan oleh Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Sulawesi Selatan yang mengusung konsep dengan menggabungkan antara olahraga dan kebudayaan.

Konsep inilah yang menjadi daya tarik tersendiri dari event ini. 2 kategori diperlombakan dalam event ini, lari umum dan lari dengan mengenakan pakaian adat. Untuk kategori lari umum, peserta akan dinilai sesuai kecepatan tiba di finish. Sementara yang menggunakan pakaian adat dinilai dari kostum yang mereka kenakan.

Ilustrasi.

Iqbal Suhaeb, selaku Pj Walikota Makassar, mengatakan bahwa Sulsel Culture Run 2019 bisa menjadi ajang pengenalan budaya dan diharapkan agar dapat berlanjut pada event lainnya.

Meskipun terbilang baru, event yang berlangsung di Jalan Jenderal Sudirman ini cukup menyedot perhatian warga Makassar. Terbukti dengan adanya sekitar 800 peserta yang turut ikut andil dalam kolaborasi olahraga dan budaya ini.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Daihatsu Tanto, Mobil Pertama dengan Platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA)

Narita Dinobatkan Sebagai Bandara Terbaik di Dunia Untuk Pelancong Bisnis