in

Jangan Salah, Begini 5 Cara Benar Konsumsi Teh Hijau untuk Diet

Teh hijau tidak boleh dikonsumsi sembarangan, apalagi untuk diet

CakapCakap – Cakap People, bukan rahasia lagi jika teh hijau mempunyai banyak manfaat bagi kesehatan. Salah satunya untuk menurunkan berat badan, tapi dengan catatan jika dikonsumsi secara tepat.

Pasalnya teh hijau tidak dapat diminum sembarangan. Apabila dikonsumsi berlebih, maka asupan kafein di dalamnya bisa berdampak pada proses metabolisme tubuh. Teknik menyeduh teh juga harus tepat supaya kandungan nutrisi di dalamnya tak hilang.

1. Minum saat masih hangat

Lebih baik diminum dalam kondisi hangat. Gambar via grid.id

Teh hijau memang bisa dihidangkan dalam keadaan panas maupun dingin. Namun cara terbaik mengonsumsi jenis teh ini untuk diet ialah dalam kondisi hangat.

Kamu bisa menggunakan air panas dengan suhu sekitar 80 hingga 90 derajat Celcius. Kemudian tunggu sebentar sampai suhunya turun jadi hangat, lalu nikmati.

2. Hindari mengonsumsi sebelum tidur

Sulit terlelap karena minum teh hijau. Gambar via kompas.com

Kandungan kafein tidak hanya terdapat pada kopi saja, melainkan jenis teh ini juga memiliki asupan yang sama. Alhasil jangan dikonsumsi sebelum tidur jika kamu tidak ingin merasa sulit terlelap.

Perlu kamu ketahui jika istirahat yang kurang bisa menjadikan metabolisme tubuh terganggu. Sehingga berdampak pada program diet yang terbengkalai.

3. Jangan berikan pemanis tambahan

Gula memiliki tinggi kalori. Gambar via klikdokter.com

Jika teh hijau diberikan tambahan pemanis, maka bisa merusak nutrisi yang ada di dalamnya. Apalagi konsumsi gula bisa menghambat diet, pasalnya ia kaya akan kalori sehingga berpotensi meningkatkan berat badan.

4. Padukan dengan gaya hidup sehat

Olahraga secara teratur. Gambar via merdeka.com

Supaya hasil diet lebih maksimal, maka padukan konsumsi teh hijau dengan mengadopsi gaya hidup sehat. Mulai dari menyantap makanan bergizi, olahraga rutin, istirahat cukup, dan tak lupa mengelola stres dengan baik.

5. Konsumsi 2-3 cangkir per hari

Jangan berlebihan saat minum teh hijau. Gambar via alodokter.com

Kendati teh hijau bermanfaat bagi kesehatan, namun kamu disarankan untuk tidak mengonsumsinya secara berlebihan. Sebab para ahli merekomendasikan batas maksimal minum teh hanya 2 sampai 3 cangkir per hari.

Sementara waktu terbaik guna mengonsumsi teh hijau ialah usai sarapan atau siang menjelang sore hari. Pastikan kamu menyeduh teh hijau ketika perut sudah terisi. Pasalnya jenis teh ini tak dianjurkan dikonsumsi dalam kondisi perut kosong sebab berisiko menyebabkan asam lambung.

Jadi, itulah beberapa cara mengonsumsi jenis teh hijau yang tepat untuk diet. Cakap People bisa memilih jenis teh hijau seperti matcha, sencha, maupun geinmaicha.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Kamu Harus Tahu 5 Kebiasaan yang dapat Merusak Jantung Berikut

Mengapa Tidak Boleh Memakai Face Shield Tanpa Masker? Cari Tahu Alasannya yuk