in ,

Ini Orang Kaya yang Jadi Bos Mal di Indonesia, Punya Harta Rp 23,7 T!

Punya 8 pusat perbelanjaan dan kuliner di Jakarta dan Surabaya

CakapCakap – Pernah mendengar nama Pakuwon Group? Tapi, Cakap People pasti akrab dengan nama Blok M Plaza di Jakarta atau Tunjungan Plaza di Surabaya, dan bahkan juga mungkin sudah pernah belanja di sana. Nah, kedua mal tersebut tergabung dalam Pakuwon Group, bersama dengan Kota Kasablanka dan Gandaria City (Jakarta) serta Pakuwon Mall (Surabaya). Total ada delapan pusat perbelanjaan dan kuliner yang dimiliki oleh perusahaan dalam bidang properti dan retail tersebut.

Presiden Komisaris Pakuwon Group, Alexander Tedja bisa dibilang sebagai bos mal Indonesia dengan sederet mal besar di Jakarta dan Surabaya. Via pakuwon.com

Alexander Tedja merupakan Presiden Komisaris Pakuwon Group yang kini termasuk dalam daftar 50 orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan sebesar 1,7 miliar dolar AS, atau setara dengan Rp 23,7 triliun, seperti yang dilansir di laman Detik.com. Tapi siapa sangka, ternyata dulu dia mengawali bisnisnya di bidang perfilman. Pria kelahiran 22 September 1945 itu mendirikan PT ISAE Film pada tahun 1972, disusul Menara Mitra Cinema Corp di tahun 1977, dan PT Pan Asiatic Film tahun 1991.

Bisnis properti dan retail sendiri baru mulai dijajaki Alexander pada tahun 1982 dengan mendirikan PT Pakuwon Jati Tbk, yang kemudian berkembang menjadi Pakuwon Group. Pada awalnya, di era 1980-an tersebut, dia membeli tanah di Jalan Basuki Rahmat, Surabaya yang kemudian jadi tempat berdirinya Plaza Tunjungan I, sekaligus menjadi cikal bakal Tunjungan Plaza Surabaya. Proyek itu pun mulai beroperasi pada tahun 1986, dan kemudian terus berlanjut jadi Plaza Tunjungan II, III dan IV.

Alexander Tedja merupakan salah satu dari daftar 50 orang terkaya di Indonesia dengan total kekayaan 1,7 miliar dolar AS (Rp 23,7 triliun). Via cobosocial.com

Selanjutnya, Alexander membuka PT Pakuwon Jati Tbk jadi perusahaan publik sekitar tujuh tahun kemudian, atau pada tahun 1989, dan berhasil menembus Bursa Efek Indonesia dengan kode saham PWON. Pencapaian ini semakin menegaskan kesuksesan Alexander dalam bisnis pusat perbelanjaan.

Setelah menuai kesuksesan besar dengan bisnis retail, Alexander bersama Pakuwon Group lalu mulai merambah bisnis properti. Dia mendirikan beberapa hotel dan gedung perkantoran, di antaranya seperti Sheraton Hotel Surabaya, Kondominium, Regensi, dan Menara Mandiri yang semuanya mulai beroperasi pada tahun 2002. Luar biasa ya, Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Wow! Peternak Babi Jadi Orang Kaya Cina dengan Harta Rp 196 T

Deretan Artis Cantik Hollywood Ini Lakukan Diet Aneh Demi Tubuh Ideal, Seperti Apa?