in

Ingin Anak Miliki Kepedulian Tinggi? Ajarkan Empat Kebiasaan Baik Ini Sejak Dini!

Membentuk kepribadian yang punya kepedulian tinggi terhadap kondisi sekitar tidak bisa langsung sekejap mata.

CakapCakapCakap People! Membentuk kepribadian yang punya kepedulian tinggi terhadap kondisi sekitar tidak bisa langsung sekejap mata. Perlu diajarkan secara konsisten sejak dini sehingga empati yang tinggi sudah menjadi bagian dari karakter seorang anak.

Sebagai orangtua, tentunya kamu ingin memiliki anak yang berakhlak baik dan mampu berempati terhadap sekelilingnya, bukan? Berikut beberapa kebiasaan baik yang bisa membuat anak jadi lebih peduli:

1. Meminta anak untuk membantu temannya

Ilustrasi

Hal pertama yang bisa kamu terapkan untuk anak, adalah kebiasaan untuk menolong teman-temannya. Sebagai contoh, saat ada teman bertanya tentang suatu materi yang tidak ia bisa, minta anak untuk membantunya. Dengan cara ini anak terlatih untuk tidak egois atau pelit. Dia akan lebih peka terhadap lingkungannya.

Selain itu, dengan meminta anak untuk membantu temannya bisa membuat si kecil jadi punya banyak teman. Meski begitu, tetap dijelaskan ke anak untuk membantu sesuai dengan kemampuan dan bukan dalam hal yang dilarang, misalnya membantu teman dengan memberi sontekan. Itu tidak dibenarkan..

2. Ajari anak untuk berbagi

Kebiasaan baik selanjutnya yang bisa membuat anak jadi lebih peduli, adalah berbagi. Contoh berbagi bisa dalam bentuk simpel, misalnya meminjamkan mainan yang ia punya. Atau bisa pula dengan membagikan bekal makanan yang dimiliki si kecil.

Selain hal tadi, kamu bisa pula melibatkan anak dalam kegiatan-kegiatan amal. Dengan begitu, dia sudah terbiasa untuk menolong orang lain sejak kecil.

3. Menyayangi makhluk hidup

Ingin Anak Miliki Kepedulian Tinggi? Ajarkan Empat Kebiasaan Baik Ini Sejak Dini!
Ilustrasi

Kamu juga bisa menumbuhkan empati atau kepedulian tinggi terhadap anak lewat kebiasaan menyayangi makhluk hidup. Sebagai contoh, ketika lihat bunga di jalanan jangan dipetik, cukup dinikmati saja. Ketika ada hewan liar jangan diganggu, tapi disayang.

Begitu pula berinteraksi dengan orang-orang sekitar. Ajari anak untuk hormat dan menyayangi yang lebih tua. Kebiasaan baik ini akan terus terbawa hingga si kecil besar nanti, lho.

4. Bersedekah

Kamu bisa pula mengajari anak untuk menyisihkan sebagian uang jajannya untuk sedekah. Beri pemahaman kepadanya kenapa mesti bersedekah. Dari situ, anak jadi terbiasa melakukan perbuatan baik ini.

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Jenis Mobil yang Dilarang Pakai Pertalite Mulai 1 September 2022

Jenis Mobil yang Dilarang Pakai Pertalite Mulai 1 September 2022

Waspadai 15 Tanda Diabetes yang Sudah Merusak Kaki Kamu

Waspadai 15 Tanda Diabetes yang Sudah Merusak Kaki Kamu