in ,

Dimulai 2020, Produser Siapkan Fase Empat MCU Selevel Film “Avengers: Endgame”

Tran juga mengatakan akan menjadi hal besar jika akhirnya Fase 4 juga bisa mencapai tingkatan yang sama dengan “Endgame” 10 tahun mendatang.

CakapCakapCakap People! Produser Marvel, Trinh Tran mengungkapkan telah mempersiapkan sebuah film dengan tim yang levelnya sama seperti “Avengers: Endgame“.

Film yang dimaksud Tran akan dimulai dengan “Black Widow” yang rilis pada 2020. Film tersebut merupakan bagian dari Marvel Cinematic Universe (MCU) Fase 4.

Black Widow. [Dok. Marvel]

Dalam sebuah wawancara dengan ComicBook, Tran mengatakan memiliki beberapa rencana waralaba yang sedang berjalan dan Marvel akan membuatnya seperti yang pernah dilakukan pada “Endgame”.

“Fokus kami saat ini adalah memastikan bahwa judul-judul yang telah kami rilis di Fase 4… Jelas cerita-cerita itu akan menjadi baru, mengasyikkan, berbeda, dan dapat terhubung dengan penonton seperti film-film lainnya,” ujar Tran dilansir NME, Selasa, 29 Oktober 2019.

“Lebih dari 10 tahun yang lalu, selalu menjadi impian kami untuk mencapai level “Infinity War” dan “Endgame”. Kami tidak tahu dengan jelas arahnya akan ke mana saat pertama kali memulai, tetapi sungguh luar biasa saat mengetahui kami dapat mencapai itu,” lanjutnya.

Tran juga mengatakan akan menjadi hal besar jika akhirnya Fase 4 juga bisa mencapai tingkatan yang sama dengan “Endgame” 10 tahun mendatang.

“Jadi saya pikir itu adalah sebuah mimpi untuk terus bisa melakukannya dan membangun MCU dengan konektivitas yang kami miliki,” kata Tran.

NME | ANTARA

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Inovasi Mahasiswa UGM Ubah Limbah Onggok Jadi Peredam Suara

Huawei Mate X 2 Sedang Digarap, Bakal Dilengkapi Stylus Mirip S-Pen!