in

3 Alasan Mengapa Smackdown Adalah Program WWE Yang Sangat Populer

Program yang booming banget di masanya!

CakapCakap – Walau program televisi WWE kedua, Smackdown, secara teknis baru ditayangkan di tahun 1999, namun tidaklah dipungkiri bahwa program yang identik dengan warna biru ini, langsung melesat menjadi program yang super populer (terutama di kalangan audiens Indonesia).

Saking populernya, seperti yang sedikit disinggung di akhir paragraf sebelumnya, adalah Smackdown yang diputuskan oleh salah satu stasiun televisi swasta di negeri kita untuk dijadikan salah satu tayangan programnya daripada “kakak” programnya, RAW.

Lalu mengapa program Smackdown begitu populer di mata fans dan awam hingga detik ini? Berikut adalah 3 alasan utamanya.

1. Memiliki Judul Yang Terdengar Unik dan Gampang di Telinga

WWE smackdown

SMEKDON !!! via CBS Sports

Yap rasanya inilah alasan paling pertama yang sangat logis. Dengan pengucapannya yang kalau di-indonesiakan menjadi “Smekdon”, tak dipungkiri membuat siapapun yang mendengar menjadi langsung penasaran dan tertarik untuk menyaksikannya.

Selain itu judul ini jugalah terdengar sangat pas banget dengan konsep programnya yang merupakan banting-bantingan antara 2 laki-laki dewasa di atas ring.

2. Lebih Mengedepankan Sisi Olahraganya

wwe smackdown roster

Roster Smackdown 2002 via Sportskeeda

Tidak seperti program RAW yang lebih mengedepankan aspek storytelling / drama, semenjak pemisahan kedua programnya di awal 2000an, program biru justru lebih mengedepankan aspek olahraga / gulatnya.

Memang, programanya juga tetap mengedepankan sisi skenario-nya. Namun dibanding RAW, porsi gulat di Smackdown  jauh lebih dominan. Melihat fakta ini, maka tidaklah mengherankan jika dari tahun ke tahun, susunan roster pegulatnya berisikan nama-nama pegulat yang memang merupakan pegulat veteran yang sangat lincah di dalam ring.

3. The Rock

dwayne the rock smackdown

The Rock via YouTube / [max hatheway 2000]

Bukan hanya karena fakta bahwa nama “Smackdown” terinspirasi dari kebiasaan The Rock yang kerap menyertakan kata ini di setiap promo dan wawancaranya saja, faktanya ketika program Smackdown diluncurkan pegulat yang kini menjadi aktor, Dwayne Johnson ini, adalah salah satu bintang yang paling top saat itu.

Malah bisa dikatakan adalah dirinya dan musuh bebuyutannya kala itu, Triple H, yang mendominasi programnya. Terbukti ketika Smackdown akhirnya ditayangkan di Indonesia awal 2000, kita kerap mendengar audiens cilik yang kerap menyebut nama keduanya dengan berbagai variasi pengucapannya yang lucu-lucu itu.

 

Itulah tadi 3 alasan utama mengapa program Smackdown begitu populer hingga detik ini. Apakah Cakap People sependapat dengan alasan / argumennya ini?

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

dominick rey mysterio

Kapankah Putra Kandung Rey Mysterio, Dominick, Memulai Pelatihan Gulatnya di WWE?

Tambang Batu Bara Ombilin Sawahlunto Akhirnya Resmi Jadi Warisan Dunia UNESCO