in

Yuk Ditiru, Begini Cara Orang Bahagia Mengatur Uangnya

Uang merupakan suatu topik yang tak akan pernah ada habisnya. Terkadang benda tersebut menjadikan seseorang merasa bahagia, namun juga bisa membuat orang merasa terluka. Jika memiliki banyak uang, maka orang akan merasa bahagia. Lantas bagaimana jika Sobat Millennials Cakapcakap sama sekali tak memiliki uang, padahal kamu memerlukannya memenuhi kebutuhan.

Cara mengatur keuangan via e-mas.com.

Ternyata kebiasaan seseorang dalam mengatur uangnya bermacam-macan. Tentu saja itu merupakan hal yang wajar. Sebab orang memiliki sifat dan karakter yang berbeda-beda. Terlebih dalam caranya mengatur keuangan. Nah, orang-orang yang selalu merasa bahagia ini mengatur keuangannya dengan cara menarik. Penasaran? Yuk, simak!

1. Uang untuk keperluan sosial

Tentu bukan rahasia umum lagi jika manusia merupakan makhluk sosial. Terkadang kebahagiaan terletak pada bagaimana cara kita membantu seseorang. Sehingga tak heran jika ada banyak orang yang menghabiskan uangnya untuk membantu sesama. Mereka menghabiskan uangnya untuk keperluan sosial. Hal tersebut akan memunculkan rasa syukur yang luar biasa dalam hati kita. Karena kita bisa banyak belajar dari hal tersebut.

2. Uang untuk menyelematkan waktu

Seperti yang dikatakan pepatah, jika waktu adalah uang. Uang pun juga bisa dimanfaatkan untuk membeli waktu serta hal tersebut termasuk dalam investasi yang cukup baik. Kamu bisa bertanya pada dirimu sendiri, apa yang bisa kamu lakukan guna menjadikan waktu lebih baik serta terasa menyenangkan.

3. Menghabiskan uang demi pengalaman

Apabila kamu menggunakan uang untuk membeli barang-barang, maka akan tercipta rona bahagia. Namun lambat-laun rona bahagia tersebut akan segera luntur atau tak bertahan lama. Kamu pun akan mulai membandingkan barang yang kamu beli dengan barang lainnya. Hal tersebut akan berbeda rasanya ketika kamu menghabiskan uang untuk pengalaman. Sebab pengalaman bukanlah suatu materi yang bisa dibandingkan. Kamu pun akan menikmati fase demi fase yang terjadi.

Itulah mengapa membelanjakan uang untuk pengalaman lebih disarankan. Karena pengalaman akan memberikan Sobat Millennials Cakapcakap sebuah kebahagiaan tersendiri yang bisa menjadi bekal dalam kehidupanmu. Berbeda dengan barang yang bisa rusak ataupun bosan. [ED/RM – Sumber Gambar: Internet – Istimewa]

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Kabar Bahagia, Kini Beli Ayam Goreng KFC Bisa Bayar dengan Bitcoin

Jawa Juga Punya Deretan Wisata Romantis, Ajak Pasangan Yuk!