in ,

Viral Maskapai China Airlines Jual Tiket Pesawat Rute Jakarta – Makassar, Ini Loh Faktanya!

Dalam dunia penerbangan, itulah yang dinamakan sebagai codeshare..

CakapCakapMaskapai penerbangan China Airlines viral dan menjadi perbincangan netizen. Pasalnya, terlihat beredar screenshot di jejaring WhatsApp dan menunjukkan situs maskapai tersebut menjual tiket pesawat untuk rute penerbangan Jakarta – Makassar.

Dalam screenshot itu diperlihatkan tiket penerbangan dari Bandara Soekarno Hatta International, Jakarta (CGK) ke Bandara Sultan Hasanuddin, Makassar (UPG) untuk penerbangan tanggal 30 Juni 2019. 

Gambar screenshot rute Jakarta – Makassar yang viral di media sosial sebagai layanan maskapai China di Indonesia. (Foto: Bisnis)

Dari deretan harga tiket pesawat kelas ekonomi yang ditawarkan, salah satunya ada yang berangkat pukul 01.15 dan tiba 04.55 dengan harga tiket sebesar Rp 5.848.900 per orang. Adapun durasi perjalanan disebutkan selama 2 jam 40 menit.

Selain di Whatsapp, gambar screenshot itu juga menyebar luas di media sosial. Apalagi, pro kontra wacana maskapai asing masuk ke Indonesia dan bakal melayani rute domestik juga masih jadi topik hangat pembicaraan.

China Airlines. (Foto: china-airlines.com)

Tetapi, jika dilihat sekilas, berdasarkan situs resmi China Airlines di https://book.china-airlines.com, tiket penerbangan yang dimaksud adalah untuk rute domestik dengan keterangan tambahan. Terdapat tulisan kecil yang memuat keterangan bahwa rute tersebut dioperasikan oleh Garuda Indonesia (GA654). Dengan begitu bisa dikatakan bahwa rute tersebut tidak sepenuhnya dioperasikan maskapai asing. Ada bentuk kerja sama yang dilakukan dengan maskapai nasional.

Garuda Airlines. (Foto: Instagram @garuda.airlines)

Vice President Corporate Secretary PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. Ikhsan Rosan mengatakan dalam dunia penerbangan, hal tersebut dinamakan codeshare. Artinya, suatu bentuk kerja sama yang dilakukan dua maskapai untuk berbagi rute penerbangan internasional yang sama.

“Dalam kasus itu, rute lengkapnya adalah Taipei-Makassar. Jadi, Taipei ke Jakarta dioperasikan China Airlines, sedangkan Jakarta-Makassar oleh kami,” kata Ikhsan menjelaskan soal gambar screenshot soal tiket pesawat yang viral itu, Kamis, 13 Juni 2019.

BISNIS | TEMPO

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Siap-Siap! Mobil Listrik Porsche Taycan Bakal Hadir di Indonesia Awal 2020

Rambut Kering dan Sulit Diatur? Begini Cara Mengatasinya!