in ,

Resep Suikiaw Ayam Udang Rebus, Dimsum Khas China yang Wajib Dicoba!

Asia memiliki banyak resep pangsit, salah satunya Suikiaw.

CakapCakap Cakap People! Resep suikiaw ayam udang rebus ini layak kamu coba untuk sajian keluarga. Seperti diketahui, Asia memiliki banyak resep pangsit, salah satunya Suikiaw. Pangsit asal China ini memiliki rasa gurih dan harum dari minyak wijen. Disajikan dengan saus cabai, menjadikan hidangan yang cocok untuk camilan.

Resep Suikiaw Ayam Udang Rebus, Dimsum Khas China yang Wajib Dicoba!
Suikiaw Ayam Udang Rebus [Foto via endeus.tv]

Berikut adalah resep suikiaw ayam udang rebus yang dikutip dari endeus.tv:

Bahan (6 porsi):

– 20 lembar kulit pangsit bundar siap pakai
– 4 sdm minyak goreng
– 100 ml air

Isi Suikiaw:

– 200 g daging ayam cincang
– 150 g udang cincang
– 3 siung bawang putih, haluskan
– 3 batang daun bawang cung, iris halus
– 2 sdm tepung sagu
– 2 sdm kecap asin
– 1 cm jahe, parut
– 1 sdt minyak wijen
– ½ sdt garam
– ¼ sdt merica bubuk

Saus:

– 4 sdm kecap asin
– 1 sdm kecap manis
– 3 sdm minyak cabai
– 1 sdt wijen sangrai

Cara Membuat:

1. Isian Suikiaw: Masukkan semua bahan isi kedalam wadah, aduk hingga rata.

2. Siapkan selembar pangsit, isi dengan 1-2 sdt bahan isi. Olesi bagian tepi kulit pangsit dengan air. Lipat bertumpuk setengah bagian tepi pangsit. Rekatkan sisa kulit pangsit hingga membentuk seperti kantung, lakukan hingga semua bahan habis.

3. Panaskan minyak dalam wajan datar dengan api sedang, tata pangsit di atasnya dengan lipatan pangsit menghadap ke atas. Masak hingga bagian dasar pangsit kecokelatan. Masukkan air ke dalam wajan, tutup wajan dan masak hingga matang. Angkat, sisihkan.

4. Saus: Campur kecap asin, kecap manis, minyak cabai dan wijen sangrai ke dalam wadah, aduk hingga rata.

5. Penyajian: Tata suikiaw di atas piring saji. Sajikan bersama saus untuk cocolan.

TIPS:

Gunakan kulit pangsit yang lentur dan dan tipis, agar mudah dibentuk.

Selamat mencoba, Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Inilah 6 Mitos dan Hal Tabu yang Harus Dihindari saat Imlek

Inilah 6 Mitos dan Hal Tabu yang Harus Dihindari saat Imlek

Google Akhirnya Hadirkan Fitur Overlay Cuaca untuk Google Maps di Android

Google Akhirnya Hadirkan Fitur Overlay Cuaca untuk Google Maps di Android