in

Mengapa Seseorang Sering Belanja Berlebihan? Ini Penyebabnya!

Ini yang jadi penyebab umum kenapa kamu suka belanja berlebihan tanpa disadari

CakapCakap- Apa yang Cakap People lakukan untuk mengatur keuangan agar stabil? Sebenarnya setiap orang memiliki gaya yang berbeda-beda dalam mengatur kebutuhan finansialnya. Namun, salah satu konsep yang bisa kamu adopsi ialah dengan membelanjakan sedikit uang untuk keperluan yang tidak pokok.

Tetapi seringkali orang malah berperilaku konsumtif dan cenderung menghabiskan uang mereka untuk belanja keperluan yang tidak begitu penting. Alhasil kamu pun mengalami kesulitan keuangan di masa depan. Lantas, mengapa seseorang jadi sering belanja berlebih? Ini dia penyebab umumnya!

1. Uang tunai bisa lebih mudah dijangkau

Bisa tarik tunai dengan mudah via M.ayojakarta.com

Saat ini banyak orang yang menyimpan uang tunai mereka di kartu debit atau ATM. Sehingga lebih memudahkan dalam belanja. Ketika hendak berbelanja, kamu tidak perlu repot-repot mengeluarkan atau menarik uang tunai. Sebab hanya dengan memberikan kartu debit saja pembayaran sudah bisa dilakukan. Fasilitas yang mudah tersebut kemudian membuat orang jadi tak punya rencana keuangan. Bahkan bisa menguras tabungan dengan mudah. Untuk menyiasati hal tersebut sebaiknya tinggalkan kartu debit di rumah dan bawa uang tunai secukupnya saja.

2. Lemah terhadap godaan

Teman mengajak boros via Journal.sociolla.com

Kita memiliki banyak teman yang punya aneka sifat dan karakter yang berbeda. Terkadang, kita pun cenderung lemah dengan godaan yang datang dari teman. Baik rekan kerja atau sahabat karib. Seperti mereka mengajak berbelanja usai gajian hingga sekedar hangout bersama. Mungkin inilah cara seseorang menikmati hidup, tapi kamu juga harus memahami kondisi finansialmu sendiri. Jangan membuat masa depan sia-sia dengan menghamburkan uang untuk kesenangan yang bersifat sesaat.

3. Akses kredit yang lebih mudah

Fasilitas lebih canggih via Duniakaryawan.com

Tentu kamu turut menyadari bukan jika saat ini akses memakai kartu kredit memang sangat mudah? Inilah salah satu yang jadi alasan mengapa orang cenderung boros. Sebab hanya dengan membuka situs web atau mengisi formulir yang singkat, mereka sudah bisa memperoleh fasilitas kredit yang baru. Tanpa disadari kemudahan akses tersebut menjadikan mereka lebih boros serta mempunyai banyak tagihan.

Selain beberapa hal di atas, dewasa ini teknologi jadi makin canggih Cakap People. Bahkan untuk membayar segelas kopi saja kita hanya memerlukan gadget yang di dalamnya berisi aplikasi dompet online atau m-banking. Oleh karena itu, cobalah untuk memperhitungkan rencana finansial kamu lebih tepat sasaran agar tak menyesal di kemudian hari.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Jakarta Cetak Rekor Jumlah Penguburan Tertinggi Dalam Satu Dekade

4 Kopi Ini Berbahan Dasar Nabati, Aman untuk Lambung! Mau Coba?