CakapCakap – Cakap People! Banyak negara yang ternyata merayakan Hari Kemerdekaannya di bulan Juli dan Agustus. Indonesia merayakan kemerdekaan di bulan Agustus, tepatnya pada tanggal 17. Ternyata kemerdekaan di Agustus juga terjadi di negara lain. Bahkan ada pula yang memilih kemerdekaan pada Juli.
Mengapa banyak negara yang hari kemerdekaannya di bulan Juli dan Agustus? Berikut ulasannya seperti dikutip dari berbagai sumber.
Bulan Juli dan Agustus sering kali menjadi musim panas di belahan bumi utara yang meliputi banyak negara Eropa dan Amerika Utara.
Karena kondisi itulah menjadikan lingkungan yang cocok untuk perayaan besar-besaran dan aktivitas luar ruangan seperti parade dan pesta rakyat. Salah satunya Perancis, di mana merupakan tonggak penting dalam sejarah modern dimulai pada Juli 1789.
Bahkan para ahli sejarah menunjukkan bahwa Juli dan Agustus sering kali mengikuti musim panen yang dapat memberikan masyarakat sumber daya yang cukup untuk merayakan dengan penuh semangat.
Berikut negara yang merayakan Kemerdekaan pada Juli:
1. 1 Juli 1867: Kanada
2. 1 Juli 1960: Somalia
3. 1 Juli 1962: Burundi
4. 1 Juli 1962: Rwanda
5. 4 Juli 1776: Amerika Serikat
6. 5 Juli 1962: Aljazair
7. 5 Juli 1811: Venezuela
8. 5 Juli 1975: Cape Verde
9. 6 Juli 1975: Komoro
10. 6 Juli 1964: Malawi
11. 7 Juli 1978: Kepulauan Solomon
12. 9 Juli 1816: Argentina
13. 9 Juli 2011: Sudan Selatan
14. 10 Juli 1973: Bahama
15. 12 Juli 1975: Sao Tome-Principe
16. 12 Juli 1979: Kiribati
17. 20 Juli 1810: Kolombia
18. 26 Juli 1847: Liberia
19. 26 Juli 1960: Madagaskar
20. 26 Juli 1965: Maladewa
21. 28 Juli 1821: Peru
22. 30 Juli 1980: Vanuatu
Negara yang Merayakan Kemerdekaan pada Agustus
1. 1 Agustus 1291: Swiss
2. 1 Agustus 1960: Benin
3. 3 Agustus 1960: Niger
4. 5 Agustus 1960: Burkina Faso
5. 6 Agustus 1825: Bolivia
6. 6 Agustus 1962: Jamaika
7. 7 Agustus 1960: Pantai Gading
8. 8 Agustus 1949: Butan
9. 9 Agustus 1965: Singapura
10. 11 Agustus 1960: Chad
11. 13 Agustus 1960: Republik Afrika Tengah
12. 14 Agustus 1947: Pakistan
13. 15 Agustus 1947: India
14. 15 Agustus 1945: Korea Utara
15. 15 Agustus 1945: Korea Selatan
16. 15 Agustus 1960: Republik Demokratik Kongo
17. 15 Agustus 1971: Bahrain
18. 16 Agustus 1960: Siprus
19. 17 Agustus 1960: Gabon
20. 17 Agustus 1945: Indonesia
21. 19 Agustus 1919: Afghanistan
22. 25 Agustus 1825: Uruguay
23. 31 Agustus 1957: Malaysia
24. 31 Agustus 1962: Trinidad-Tobago
Pada kesimpulannya dijelaskan bahwa bulan Juli dan Agustus dipilih karena kondisi cuaca yang menguntungkan.