in ,

Jangan Pakai Celana Pendek di Pesawat, Kenapa?

Cimato juga mengimbau agar penumpang tidak tertidur dalam penerbangan dengan bersandar di jendela. Apa sebab?

CakapCakapCakap People! Seorang pramugara Tommy Cimato membagikan beberapa saran agar penumpang pesawat tidak melakukan hal-hal yang merugikan mereka di pesawat. Awak kabin itu memperingatkan penumpang agar tidak mengenakan celana pendek dalam penerbangan.

Apa alasannya? Menurut Cimato, itu mungkin bukan pilihan yang paling higienis.

Cimato mengatakan, penumpang tidak pernah tahu betapa kotornya bagian dalam pesawat. Semakin banyak kulit yang dipamerkan, semakin besar kemungkinan penumpang menyentuh sesuatu yang tidak bersih.

Penumpang juga harus memeriksa apa pakaian yang sesuai untuk tujuan liburan mereka. Menurut Cimato, celana pendek mungkin bukan pilihan terbaik.

Jangan Pakai Celana Pendek saat di Pesawat, Kenapa?
Ilustrasi

Selain itu, Cimato juga menyarankan, untuk berhati-hati ketika ke toilet pesawat. Ia merekomendasikan agar penumpang tidak menyentuh langsung tombol flush.

“Sejujurnya, itu sangat tidak sehat dan kotor, jadi ketika menyiram, gunakan lap atau tisu untuk menekan tombol,” kata Cimato, dilansir Express.

Banyak penumpang akan menekan tombol flush selama penerbangan. Artinya, kemungkinan tombol tersebut sangat kotor.

Awak pesawat jarang memiliki waktu untuk membersihkan toilet selama penerbangan jarak pendek. Soalnya, mereka sibuk dan toilet sering digunakan terus-menerus.

“Untuk menghindari menyentuh tombol yang kotor, gunakan tisu untuk melapisi jari Anda,” tutur Cimato.

Cimato juga mengimbau agar penumpang tidak tertidur dalam penerbangan dengan bersandar di jendela. Apa sebab?

“Anda bukan satu-satunya yang telah melakukan itu dan Anda tidak tahu berapa banyak orang atau anak-anak telah memeperkan tangan mereka atau hal-hal lain di seluruh jendela,” ujar dia.

Jendela pesawat bisa sangat kotor karena banyak penumpang memilih meletakkan tangan mereka di atasnya untuk melihat keluar. Penumpang sebaiknya membawa bantal leher sendiri jika ingin tidur di pesawat.

Meskipun sebagian besar pesawat dibersihkan di antara penerbangan. Hal ini mungkin tidak dilakukan secara menyeluruh jika ada penundaan.

Ilustrasi

Pada tahun ini, para pelancong Inggris menghadapi situasi kacau di bandara Inggris dengan banyak penundaan dan pembatalan. Penundaan berarti petugas kebersihan mungkin tidak memiliki cukup waktu untuk membersihkan pesawat secara menyeluruh di antara penerbangan.

Untuk amannya, ada baiknya penumpang mengikuti saran Cimato, jika ingin penerbangan yang higienis. Namun, beberapa penumpang mungkin memilih untuk tetap memakai masker jika ingin mengurangi risiko tertular COVID-19.

Klik DI SINI untuk meneruskan membaca, Cakap People!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

WHO Umumkan Nama Baru Cacar Monyet; Ini Penjelasannya!

WHO Umumkan Nama Baru Cacar Monyet; Ini Penjelasannya!

Mike Tyson Pernah Makan Magic Mushroom untuk Tanding, Adakah Manfaatnya?

Mike Tyson Pernah Makan Magic Mushroom untuk Tanding, Adakah Manfaatnya?