in ,

BTS Rilis Single Berbahasa Inggris ‘Butter’, RM: “Sangat Energik dan Summery”

RM, yang mengambil bagian dalam penulisan “Butter” bersama Rob Grimaldi, Stephen Kirk, Ron Perry, Jenna Andrews, Alex Bilowitz dan Sebastian Garcia, menyebut lagu itu “summery”.

CakapCakapCakap People! BTS baru saja merilis single digital berbahasa Inggris kedua mereka, “Butter” pada hari Jumat, 21 Mei 2021, setelah sukses besar mereka dengan “Dynamite” pada Agustus tahun 2020.

Butter” dirilis secara global pada pukul 13.00 waktu Korea Selatan.

Single baru ini dirilis kurang dari setahun setelah septet superstar — RM, Suga, J-Hope, Jung Kook, V, Jimin dan Jin — ini sukses besar dengan single berbahasa Inggris pertamanya “Dynamite.” Dirilis pada bulan Agustus, “Dynamite” adalah lagu pertama oleh artis K-pop yang debut di No. 1 di Billboard Hot 100, serta single dengan charting terlama yaitu 32 minggu.

Kontras dengan introspektif lagu “Life Goes On” yang menjadi lagu utama dari album BTS berjudul “BE” yang dirilis pada bulan November 2020 lalu, single “Butter” ini adalah lagu dance-pop ceria untuk musim panas, melansir kantor berita Yonhap.

BTS [Foto: The Associated Press via The Independent]

Sebelum rilis single “Butter” dimulai, BTS menggelar countdown atau preview di YouTube di mana mereka membuat roti lapis butter (mentega) dan mendiskusikan lagu tersebut, yang mereka gambarkan sebagai “karismatik” dan berharap akan “melelehkan hati kamu seperti mentega.”

Dalam music video (MV) “Butter”, diawali dengan kemunculan BTS dengan scene hitam putih mengenakan slick suit hitam-putih sebelum berubah warna saat mereka menari, menyanyi, dan rap. Masing-masing member bergiliran menari di dalam lift hingga tampil di atas panggung di bawah lampu yang melengkapi penampilan mereka. Di trek dansa yang menyenangkan dan menggoda, mereka bernyanyi tentang menjadi “smooth like butter” dan memiliki “superstar glow.”

RM, yang mengambil bagian dalam penulisan “Butter” bersama Rob Grimaldi, Stephen Kirk, Ron Perry, Jenna Andrews, Alex Bilowitz dan Sebastian Garcia, menyebut lagu itu “summery“.

“Ini sangat energik,” kata RM kepada Rolling Stone pada Mei 2021 untuk cover story bulan Juni 2021. “Dan sangat summery. Lagu ini sangat dinamis.” Masing-masing dari tujuh member BTS juga ditampilkan dalam digital cover story terpisah di Rolling Stone.

Dalam wawancara yang lebih baru dengan Billboard, J-hope mengatakan proses rekamannya “lancar,” menambahkan bahwa “Butter” lebih berfokus pada menampilkan pesona masing-masing anggota dibandingkan dengan “Dynamite.”

Sejak mengumumkan tanggal rilis dan judul “Butter” pada akhir April, BTS telah memberikan petunjuk untuk single baru melalui cuplikan dan foto dari apa yang oleh label mereka disebut sebagai “lagu musim panas yang menyenangkan dan ceria.”

Sebuah trailer berdurasi satu jam yang diunggah pada 26 April 2021 lalu, misalnya, menunjukkan kubus mentega (butter) berlogo BTS meleleh menjadi potongan berbentuk hati kemudian membentuk kata “Butter.” Lebih dari 16 juta orang telah menonton klip tersebut.

Sebelumnya, mereka juga telah merilis video pendek (teaser) yang diunggah pada Rabu, 19 Mei 2021, menunjukkan video hitam-putih para member BTS berdiri berderet dan melihat ke kamera dengan mereka menggerakkan kepala dalam beat “Butter” yang asyik. Adegan kemudian bergeser ke tumpukan pancake dengan sepotong mentega di atasnya dengan lirik “Get it, let it roll” mengalir.

Teaser “Butter” berdurasi 23 detik tersebut telah mengumpulkan lebih dari 55 juta views di YouTube, menandakan hit besar lainnya akan segera hadir.

BTS akan menampilkan “Butter” untuk pertama kalinya secara live dalam ajang penghargaan musik Billboard Music Awards (BBMAs) 2021 pada hari Minggu, 23 Mei 2021 (waktu Amerika Serikat). Ini merupakan penampilan BTS untuk tahun keempat berturut-turut di BBMAs.

Dalam ajang penghargaan musik BBMAs 2021 tersebut, BTS mendapat empat nominasi; top duo/group, top song sales artist, top social artist and top selling song. Ini merupakan nominasi terbanyak yang diterima BTS sejak mendapat nominasi pertama sebagai top social artist pada tahun 2017.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ternyata Ada Planet yang bisa Menyusut loh! Begini Penjelasan Ahli

Bisa Diadaptasi, Berikut 3 Tips Pola Asuh Anak Agar Disiplin Ala Keluarga Jepang