in ,

4 Jenis Olahraga Ini Bisa Bikin Awet Muda dan Langsing, Lakukan dengan Rutin!

Olahraga bukan hanya tentang menjaga tubuh tetap bugar, tetapi juga menjaga penampilan dan kesehatan kulit tetap segar.

CakapCakapCakap People! Ada beberapa jenis olahraga yang bisa membantu kamu mendapatkan tampilan awet muda dan bonus langsing. Tertarik? Memiliki penampilan yang awet muda adalah dambaan banyak orang, dan salah satu kunci untuk mencapai tujuan ini adalah melalui gaya hidup sehat, termasuk rutinitas olahraga yang teratur.

Olahraga bukan hanya tentang menjaga tubuh tetap bugar, tetapi juga menjaga penampilan dan kesehatan kulit tetap segar.

Berikut adalah beberapa jenis olahraga yang telah lama dipercaya bisa menjaga penampilan hingga membuat kamu terlihat awet muda.

1. Yoga

4 Jenis Olahraga Ini Bisa Bikin Awet Muda dan Langsing, Lakukan dengan Rutin!
Ilustrasi

Yoga adalah latihan yang berfokus pada keseimbangan antara tubuh, pikiran, dan jiwa. Ini melibatkan serangkaian gerakan dan pose yang dirancang untuk meningkatkan fleksibilitas, kekuatan otot, dan keseimbangan.

Selain manfaat fisik, yoga juga membantu mengurangi stres melalui teknik pernapasan dan meditasi yang diajarkan dalam yoga. Stres yang berkurang dapat meminimalkan produksi hormon stres, yang bisa merusak kulit dan menyebabkan penuaan dini.

Selain itu, berbagai pose dalam yoga yang memperlambat proses penuaan dengan meningkatkan sirkulasi darah ke wajah dan merangsang produksi kolagen.

2. Pilates

Ilustrasi [Foto via halodoc]

Pilates adalah latihan yang dikembangkan untuk meningkatkan kekuatan inti tubuh. Olahraga ini melibatkan serangkaian gerakan yang menguatkan otot-otot inti, seperti otot perut, punggung bagian bawah, dan pinggul.

Meningkatkan kekuatan inti tubuh membantu menjaga postur tubuh yang baik dan mengurangi risiko cedera. Selain itu, Pilates juga menggabungkan elemen pernapasan yang dalam, yang membantu meningkatkan kapasitas paru-paru dan meningkatkan sirkulasi darah. Dengan menjaga postur tubuh yang baik dan meningkatkan sirkulasi, kamu dapat menjaga penampilan agar tetap segar.

3. Tai Chi

4 Jenis Olahraga Ini Bisa Bikin Awet Muda dan Langsing, Lakukan dengan Rutin!
Ilustrasi [Foto via sportsrec.com]

Tai Chi adalah seni bela diri Tiongkok yang melibatkan gerakan lambat, meditasi, dan pernapasan yang dalam. Ini adalah bentuk olahraga yang ringan pada sendi dan otot, yang cocok untuk semua usia.

Latihan Tai Chi membantu meningkatkan keseimbangan, koordinasi, dan fleksibilitas. Ini juga bisa membantu mengurangi stres karena latihan ini membutuhkan konsentrasi dan kehadiran mental yang tinggi. Stres yang berkurang dapat berdampak positif pada penampilan kulit, mengurangi risiko kerutan dan masalah kulit lainnya.

4. Senam

Ilustrasi [Foto via medium.com]

Senam adalah kategori olahraga yang mencakup berbagai jenis aktivitas fisik yang umumnya dilakukan dengan gerakan ritmis yang dirancang untuk meningkatkan kebugaran kardiovaskular, kekuatan otot, dan fleksibilitas. Senam memiliki banyak varian, termasuk zumba, aerobik, senam, senam ritmik, dan berbagai jenis latihan yang melibatkan gerakan tubuh.

Olahraga senam, terutama yang berfokus pada musik dan gerakan ritmis, sering dianggap sebagai bentuk terapi yang membantu mengurangi stres. Selama berlatih senam, kamu cenderung fokus pada gerakan dan irama musik, yang memungkinkan kamu merasa lebih rileks dan menghilangkan stres.

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Mengenal Taylen Biggs, Fashion Influencer Berusia 10 Tahun yang Sudah Jadi Veteran Karpet Merah

10 Benda Ini Dilarang Dibawa ke Kabin Pesawat, Salah Satunya Benda Tajam!

10 Benda Ini Dilarang Dibawa ke Kabin Pesawat, Salah Satunya Benda Tajam!