in ,

Waspadai, Ini 4 Tanda Kamu Kecanduan Makanan!

Tak kuat menahan keinginan untuk makan jadi salah satu cirinya

CakapCakap – Makanan diperlukan untuk kehidupan. Selain itu juga jadi kebutuhan yang sebaiknya diepenuhi setiap harinya. Sayangnya, beberapa orang cenderung terobsesi dengan makanan hingga mengonsumsi makanan dengan jumlah yang banyak. Apakah Cakap People juga salah satunya?

Seseorang yang kecanduan makanan bisa dilihat dari beberapa tanda yang terpapar di bawah ini.

Perasaan bersalah

Ilustrasi makan es krim via tempo.co

Terlalu banyak makan, bisa menyebabkan rasa bersalah pada diri sendiri. Sayangnya, rasa bersalah bisa saja tak bertahan lama dan kamu tetap mengonsumsi banyak makanan seperti biasanya. Orang yang demikian, akan bersikap masa bodoh dengan berat badan hingga mengabaikan berat yang ideal. Hal ini bisa terjadi karena tak kuat menahan keinginannya untuk makan.

Terkena gangguan kesehatan

Apa yang kita makan, memiliki pengaruh yang besar terhadap kesehatan. Inilah kenapa, jika kamu mengonsumsi makanan yang tidak sehat, kamu bisa terkena beragam gangguan kesehatan seperti halnya kondisi kulit yang buruk, berat badan berlebih hingga kesehatan gigi yang memburuk. Bukan hanya itu, gangguan penyakit bahkan yang lebih berbahaya juga bisa menyerang.

Ingin makan meski kenyang

Ilustrasi saat wanita gemar konsumsi es krim via chetilishte.com

Tanda yang selanjutnya adalah rasa ngidam makanan meski dalam kondisi kenyang. Jika menginginkan makanan atau mengidam sesekali tentunya tak berbahaya. Namun, jika hal tersebut terjadi hampir setiap hari dan dengan frekuensi makan yang banyak, tentu harus kamu waspada. Akan lebih baik jika kamu bedakan rasa lapar dan perasaan hanya sekedar ingin saja. Jika hanya ngidam, kamu masih bisa menghindarinya.

Makan dalam jumlah yang banyak

Selanjutnya adalah makan dalam jumlah yang banyak. Beberapa orang cenderung acuh tak acuh dengan jumlah makanan yang mereka konsumsi dan berakhir dengan makan dalam jumlah yang banyak. Mereka yang banyak makan cenderung mengonsumsi makanan sampai mereka kelebihan tenaga. Kontrol keinginanmu untuk makan dalam jumlah berlebih dan makan secukupnya saja.

Terlalu banyak makan hingga menimbulkan obesitas tentu tidak baik. Akan lebih baik jika Cakap People kontrol pola makanmu dan sebisa mungkin memilih jenis makanan yang sehat mulai dari sayur hingga buah-buahan segar yang bagus untuk tubuh.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Waspada, Ini loh Penyebab Perut Kembung yang Paling Sering Terjadi!

Enam Warga Disambar Petir dan Satu Tewas di Sulsel, Puang Nomi: Dia Tampak Main Ponsel Saat Petir Menyambar