in

Tips Menghasilkan Foto Kualitas Profesional dengan Smartphone

Setiap bulan selalu ada produk gadget dan smartphone baru yang dirilis di pasaran. Semua fitur dan teknologi yang ditawarkan nyaris sama, dalam artian tidak ada perbedaan mendasar yang benar-benar signifikan. Hanya saja, belakangan ini, seiring dengan maraknya media sosial yang berbasis foto dan gambar, produsen gadget selalu menggembar-gemborkan kalau dagangan mereka lah yang punya teknologi kamera paling canggih, keren, dan mendukung media sosial kamu.

Tentu saja kamu bakal dibuat bingung dengan berbagai promosi sana-sini soal barang yang gak beda jauh teknologi dan spesifikasinya. Padahal, nih, gaes, kamu bisa menghasilkan foto dengan kualitas yang sama dengan ponsel cerdas punya kamu sekarang. Agar bisa menghasilkan foto dengan kualitas bagus gak harus membeli smartphone baru, bro. Yang penting, tuh, man behind the gun. Bukan gun-nya yang harus kamu salahkan melulu.

Produsen gadget tak pernah berhenti menawarkan alat maupun software tambahan agar kualitas foto kamu makin cakep
cdn.vox-cdn.com

So, buat kamu yang ingin menghasilkan jepretan dengan kualitas profesional memakai smartphone, simak saja tips berikut:

Biasakan mempelajari spesifikasi, fitur dan fungsi kamera smartphone kamu

Ini yang biasanya sering kamu lewatkan. Benar, bukan? Padahal, ada banyak rahasia yang bakal terkuak begitu kamu mengutak-atik setting kamera dan mempelajari fitur kamera smartphone kamu mulai dari depth-effect, mode gambar atau sekedar mengatur ISO kamera. Coba utak-atik, deh. Gak bakalan rusak, kok, kamera smartphone kamu.

Pilih kamera yang punya teknologi OIS untuk menangkap momen dengan gerakan cepat

OIS adalah Optical Image Stabilisation. Teknologi ini memungkinkan gambar yang kamu hasilkan tetap bersih, terang dan tidak nge-blur meski diambil di situasi gelap atau kurang cahaya atau kamu ngambilnya sembari berkendara, bro. Sejumlah kamera smartphone punya teknologi ini. Nah, kalau kamu hobi ngambil foto sambil gerak, pelajari betul teknologi yang satu ini. Biar jepretan kamu OK gitu.

Mainkan komposisi pengambilan gambar

Gak usah ragu bermain dengan kamera smartphone kamu, bro. Ponsel sekarang beda banget dengan ponsel 10 tahun lalu. Storage-nya luar biasa gede. Dan, size file gambar pun tidak seraksasa dulu. So, biar kamu makin ahli, nih, sering-seringlah bermain dengan teknik dan komposisi pengambilan gambar. Lama-lama kamu makin ngerti, kok, komposisi dan teknik yang menghasilkan jepretan cakep.

Bagaimanapun juga, kamera smartphone memang dibutuhkan untuk mengabadikan berbagai momen, mulai dari yang pribadi sampai yang unik punya
gadgetreview.com

Selalu bersihkan lensa kamera kamu

Ini dia, gaes. Kebersihan sebagian dari gambar yang cakep. Kalau lensa kamera smartphone kamu kotor, jangan harap, deh, bisa menghasikan jepretan yang bagus. So, biasakan membersihkan lensa kamera kamu dengan pembersih khusus atau sekedar kain halus. Hanya dengan cara itu lensa kamera kamu bisa jernih, bebas dari sidik jari dan minyak, sehingga gambar yang dihasilkan pun tajam.

Sering bereksperimen dengan permukaan transparen dan tembus cahaya

Ini juga yang sering kamu abaikan. Kamu harus mengerti efek pencerminan dan pembiasan cahaya yang dihasilkan oleh jendela, kaca atau bahkan kolam renang. Yang terahir ini terasa banget kalau kamu demen motret di bawah kedalaman air laut.

Nah, begitu kamu menjalani kelima tips di atas, dijamin, deh, kamu menghasilkan gambar dengan kualitas cakep.****

This post was created with our nice and easy submission form. Create your post!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Menikmati Surga Laut di Tuvalu

SuperAwesome, Startup yang Kini Bernilai 100 Juta Dolar AS