in ,

Ternyata Segini Gaji Tentara AL Amerika Serikat, Sampai Ratusan Juta

Untuk sekelas Sersan Kepala dan Sersan Mayor gaji yang diterima hingga Rp 120 jutaan

CakapCakap – Cakap People, apa kamu penasaran dengan gaji yang diterima oleh Angkatan Laut dari Amerika Serikat? Jika demikian, maka seorang prajurit militer di U.S. Navy (AL) asal Indonesia, Gabriel Bawono bakal membocorkan kisaran gaji yang diterima oleh AL negara Amerika Serikat.

Hal tersebut ia sampaikan melalui sebuah video yang diunggah via channel YouTube Gabriel Bawono. Melalui video itu ia juga menjelaskan tentang beberapa pangkat dalam kemiliteran AS. Penasaran apa saja pangkat-pangkat beserta gajinya? Simak ulasannya di bawah ini yuk.

Tamtama

Tamtama di AS berpangkat Seaman Recruit. Gambar via usni.org

Gabriel menyebut jika pangkat Tamtama di US Navy akan diawali dengan jabatan sebagai Seaman Recruits. Apabila di Indonesia maka dikenal dengan sebutan yang setara Kelasi Dua.

Dalam video yang berjudul ‘Pangkat Enlisted US Navy + Gaji per bulan – Persiapan US Navy Bootcamp #4 H-32’ itu, Gabriel mengatakan jika gaji Tamtama setiap bulan antara USD 1.602 hingga USD 1.733 atau sekitar Rp 22.890.792 hingga Rp 24.762.636.

Sedangkan pangkat di atas Seaman Recruit adalah Seaman Apprentice yang di Indonesia hampir sama dengan Kelasi Satu di TNI. Gajinya adalah USD 1.924 atau sekitar Rp 27.742.115.

Di atas Kelasi Satu ada Seaman atau Kelasi Kepala bila di Indonesia, mereka digaji sekitar Rp 29.170.649 hingga Rp 32.884.835.

Kelompok Bintara

Ada pula kelompok Bintara. Gambar via rand.org

Pangkat Chief Petty Officer di Indonesia setara dengan Sersan Dua. Berkat pangkat ini mereka bisa mendapatkan gaji sebanyak Rp44.501.799 – Rp79.986.053. Di atasnya Chief Petty adalah Senior Chief Petty Officer atau Sersan Satu yang berbayar USD 4.480 – USD 6.389 jika dikonversikan ke Rupiah maka ditaksir mencapai Rp 64.023.141 sampai Rp 91.274.519.

Pangkat Kepala

Pangkat ini setara dengan Kopral Dua. Gambar via dvidshub.net

Menurut penjelasan Gabriel, setelah berpangkat Seaman bisa naik menjadi Petty Officer 3rd Class.

“Dari Seaman naik satu pangkat jadi Petty Officer 3rd Class itu setara dengan Kopral Dua. Seorang Petty Officer bisa mendapatkan gaji sebesar USD 2.262 sampai USD 2.746 (atau kisaran Rp 32.316.752 – Rp 39.231.565),” terang Gabriel dikutip dari Merdeka.

Di atas pangkat ini masih ada Petty Officer 2nd Class yang setara dengan Kopral Satu. Mereka dari Pangkat tersebut mendapatkan gaji USD 2.467 – USD 3.501 atau sekitar Rp 35.245.547 hingga Rp 50.026.574 per bulannya.

Sementara pangkat paling tinggi untuk seorang Tamtama di US Navy ialah Petty Officer 1st Class. Mereka setara dengan Kopral Kepala dan memperoleh gaji sekitar Rp38.479.839 – Rp59.613.030 tiap bulan.

Bintara

Pangkat paling tinggi di US Navy. Gambar via wikimedia.org

Sedangkan pangkat terakhir dan tertinggi di US Navy adalah Master Chief Petty Officer. Apabila dalam lingkup TNI maka akan sama dengan Sersan Kepala dan Sersan Mayor. Setiap bulan Master Chief bakal memperoleh gaji dari USD 5.472 sampai USD 8.497 atau sekitar Rp 78.174.075 hingga Rp 121.400.772 per bulan.

Nah, itulah beberapa pangkat dalam US Navy AS beserta kisaran gaji yang diterima Cakap People.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Hanya Terpisah 3,8 Kilometer, Kedua Pulau Ini Memiliki Perbedaan Waktu 21 Jam

Inilah Sosok Pak Dadang, Pecatur Indonesia di Chess.com yang Berhasil Kalahkan Gamer Catur Dunia