in ,

Profil Ryan Grantham, Aktor Riverdale yang Mengaku Membunuh Ibunya Sendiri

Namanya kian melambung usai membintangi Diary of a Wimpy Kid di tahun 2010, ia berperan sebagai tokoh Rodney James dan tokoh Redwood di Becoming Redwood.

CakapCakapCakap People! Berita mengejutkan datang dari seorang aktor dalam serial kondang Riverdale dan film Diary of a Wimpy Kid, Ryan Grantham. Aktor tersebut mengakui bahwa dirinya telah membunuh ibu kandungnya sendiri.

Ryan Grantham menjadi perbincangan dan sorotan media setelah memberikan pengakuan bahwa dirinya telah membunuh ibu kandungnya. Tidak hanya itu, Ryan juga mengaku telah merencanakan hal serupa kepada Perdana Menteri Kanada, Justin Trudeau. Hal tersebut ia ungkap sendiri di persidangan.

 Profil Ryan Grantham, Aktor Riverdale yang Mengaku Membunuh Ibunya Sendiri
Ryan Grantham dalam serial Riverdale [Foto: Entertainment Weekly]

Aktor tersebut membeberkan semua aksinya di persidangan. Ryan mengaku telah melakukan pembunuhan terhadap sang ibu, Barbara Waite yang pada saat itu berusia 64 tahun pada bulan Maret 2020 lalu. Atas tindakannya tersebut, Ryan Grantham dikenakan pembunuhan tingkat dua terhadap sang ibu, yang memiliki ancaman hukuman seumur hidup.

Ryan mengaku membunuh Barbara Waite pada 31 Maret 2020 dengan cara menembaknya di bagian belakang kepala, saat sang ibu tengah bermain piano di rumahnya.

Keesokan harinya, Ryan membawa sebanyak tiga senjata api, bom molotov, amunisi, perlengkapan berkemah, dan juga peta. Ryan hendak pergi ke Ottawa, tempat Rideau Cottage dan keluarganya tinggal.

Namun, hal tersebut gagal dilakukan.

Ryan kemudian menyerahkan diri ke polisi, dan memberitahu bahwa dirinya telah membunuh sang ibu. Kabarnya, motif pembunuhan yang dilakukan oleh Ryan kepada sang ibu bukan didasari oleh rasa benci, tetapi ia tidak ingin sang bunda melihat apa yang ia lakukan.

Lalu, seperti apakah sosok Ryan Grantham tersebut? Berikut profil lengkap Ryan Grantham.

Ryan Grantham merupakan aktor yang lahir pada tahun 1998. Ryan diketahui sudah pandai berakting sejak masih kecil.

Ryan Grantham menembak ibunya yang berusia 64 tahun, Barbara Waite, pada bagian belakang kepala saat dia bermain piano pada Maret 2020. [Foto: Tangkapan layat kanal YouTube People]

Grantham telah memainkan sejumlah peran di layar kaca, terlebih di jaringan televisi Amerika The CW. Ia merupakan aktor cilik yang memulai debutnya di dunia akting sejak tahun 2007, saat dirinya membintangi film The Secret of the Nutcracker.

Namanya kian melambung usai membintangi Diary of a Wimpy Kid di tahun 2010, ia berperan sebagai tokoh Rodney James dan tokoh Redwood di Becoming Redwood.

Perannya yang paling terkenal adalah saat membintangi film Riverdale. Dalam film tersebut, Ryan muncul sebagai Jeffrey dalam episode “Chapter Fifty-Eight: In Memoriam” yang merupakan Episode 2 di Season 4. Ryan sudah menerima sebanyak 37 penghargaan akting atas aktingnya tersebut.

Kabarnya, saat ini ia tengah menunggu hukuman atas kasus pembunuhan ibunya. Di Kanada, tuduhan pembunuhan tingkat dua secara otomatis dihadapkan pada hukuman seumur hidup.

LIHAT ARTIKEL ASLI

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Kasus COVID-19 Kembali Naik, Presiden: Tetap Waspada

Kasus COVID-19 Kembali Naik, Presiden: Tetap Waspada

Ini Deretan Grup K-Pop yang Resmi Bubar di Tahun 2022