in ,

Peneliti Asal Indonesia Ini Bikin Bangga, Pecahkan Rahasia Fundamental Fisika ‘Hall Effect’

Padahal ‘Hall Effect’ lama terkubur selama 140 tahun lamanya, kini berhasil terpecahkan

CakapCakap – Bikin bangga, salah satu anak bangsa berhasil meraih prestasi hingga di kancah internasional. Prestasi yang patut kita apresiasi pastinya ya, Cakap People. Lantas siapakah sosok ini?

Dia adalah Oki Gunawan yang juga merupakan salah seorang ilmuwan muda dari Indonesia telah berhasil memecahkan rahasia dalam konsep fundamental fisika ‘Hall Effect’ yang terkubur selama 140 tahun lamanya.

Oki Gunawan, fisikawan yang berhasil memecahkan rahasia konsep fundamental fisika ‘Hall Effect’ yang terkubur selama 140 tahun via bernas.id

Oki Gunawan sendiri memiliki gelar MA dan Ph.D dari Universitas Princeton dengan jurusan Teknik Elektro serta B.Eng dan M.Eng (kelas satu) dari Nanyang Technological University dengan jurusan yang sama yaitu Teknik Elektro.

Sudah lebih dari 50 publikasi dan 26 paten AS maupun internasional serta 10 aplikasi paten yang masih tertunda yang dimiliki Oki Gunawan.

Pada tahun 1879, Edwin Hall menemukan bahwa arus listrik akan melengkung jika ditempatkan di medan magnet yang kemudian menghasilkan tegangan dan medan listrik baru yang tegak lurus dengan arus listrik.

Hal ini yang kemudian disebut sebagai efek Hall, digunakan para peneliti untuk mempelajari sifat-sifat bahan semikonduktor pembentuk microchips yang anehnya efek Hall ini menghalangi para peneliti untuk membuat pengukuran tertentu secara bersamaan.

Ilustrasi eksperimen fisika, penemuan ini akan berguna bagi riset teknologi semikonduktor via kompas.com

Peneliti dari IBM, Korea Advanced Institute of Science and Technology, Korea Research Institute of Chemical Technology bersama dengan Duke University telah membuat rancangan satu tembakan teknik untuk mengekstraksi informasi ini yang disebut sebagai teknik pengukuran carrier-resolved photo-Hall. Penemuan ini akan sangat membantu dalam pengembangan sel surya maupun bahan lainnya di masa depan.

“Ini bisa menciptakan kemajuan yang menarik untuk memahami semikonduktor secara lebih rinci,” Oki Gunawan, peneliti sekaligus penulis pertama studi di IBM TJ Watson Research Center, mengungkapkan kepada Gizmodo dikutip dari Grid.

 “Kami berharap ini akan membawa kemajuan dalam waktu dekat,” paparnya.

Para peneliti juga memanfaatkan efek Hall untuk mengetahui sifat-sifat pembawa muatan di dalam suatu bahan, misalnya seberapa cepat muatan bergerak dan seberapa padat muatan tersebut.

Peneliti baru-baru ini menggunakan efek Hall untuk memahami efek cahaya pada bahan-bahan yang sedang mereka teliti. Mereka meneliti bagaimana cahaya mengenai bahan-bahan tertentu yang akan menghasilkan lubang dan juga elektron.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Pasien Anak RSJ Surakarta Meningkat, Penyebabnya Kecanduan Game Online

Tertua di Dunia, Inilah 5 Fakta Maskapai KLM yang Berusia Seabad