in ,

India Melewati 300.000 Kematian COVID-19; Laporkan 4.454 Kematian Dalam Sehari

India telah mencapai rekor peningkatan infeksi dan kematian dalam satu hari dalam beberapa pekan terakhir di tengah lonjakan brutal.

CakapCakapCakap People! India mengatakan pada Senin, 24 Mei 2021, bahwa mereka telah melewati 300.000 kematian akibat pandemi virus corona. Hal itu menjadikan India sebagai negara dengan angka kematian COVID-19 tertinggi ketiga di dunia setelah Amerika Serikat dan Brasil, karena gelombang besar infeksi membanjiri sistem perawatan kesehatan.

Korban COVID-19 di negara Asia Selatan itu sekarang total mencapai 303.720 setelah menambahkan 50.000 kematian hanya dalam waktu kurang dari dua minggu, saat jumlah total infeksi naik di atas 26,7 juta, data Kementerian Kesehatan menunjukkan, seperti yang dilansir The Straits Times.

India telah mencapai rekor peningkatan infeksi dan kematian dalam satu hari dalam beberapa pekan terakhir di tengah lonjakan brutal.

India memiliki beban kasus tertinggi kedua setelah AS dengan lebih dari 24 juta infeksi yang dikonfirmasi. [Foto: AP]

India melaporkan 4.454 kematian COVID-19 dalam 24 jam terakhir, jumlah kematian harian tertinggi kedua sejak mencapai rekor 4.529 pada hari Rabu, 19 Mei 2021.

Banyak ahli percaya bahwa jumlah sebenarnya jauh lebih tinggi, terutama karena penyakit tersebut menyebar ke luar kota-kota besar ke daerah pedesaan di mana mayoritas dari 1,3 miliar penduduk tinggal dan di mana fasilitas kesehatan dan pencatatannya buruk.

Gelombang tersebut telah membanjiri rumah sakit dengan pasien, dan menyebabkan kekurangan oksigen dan obat-obatan kritis yang parah.

Gambar-gambar mengerikan dari antrian panjang untuk pemakaman dan tumpukan kayu sementara juga muncul dari krematorium dan kuburan.

Mayat korban COVID-19 terlihat mengambang di sungai suci Gangga atau terkubur di tanah yang dangkal.

India melaporkan 4.454 kematian akibat COVID-19 dalam 24 jam terakhir. FOTO: EPA-EFE

COVID-19 Global

Virus corona baru yang menjadi penyebab penyakit COVID-19 ini telah menginfeksi lebih dari 167 juta orang di seluruh dunia, termasuk lebih dari 3,4 juta orang meninggal dunia usai terjangkit virus tersebut sejauh ini.

Amerika Serikat masih menjadi negara dengan total kumulatif infeksi dan kematian COVID-19 tertinggi nomor satu di dunia, yaitu dengan telah melaporkan lebih dari 33,8 juta kasus, dan lebih dari 604.000 kematian.

India menempati posisi kedua setelah Amerika Serikat untuk jumlah total kasus COVID-19, yaitu sebanyak lebih dari 26,7juta, sedangkan angka kematian mencapai lebih dari 303.000.

Brasil melengkapi tiga besar untuk jumlah total kasus COVID-19, yaitu lebih dari 16 juta. Negara ini mencatat angka kematian tertinggi kedua di dunia setelah AS, yaitu lebih dari 449.000 orang meninggal akibat COVID-19.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

WSJ: Tiga Peneliti Laboratorium Wuhan Dirawat di RS Sebelum China Ungkap Wabah COVID-19

Ramai Seruan Boikot, Inilah 6 Produk Israel yang Beredar di Pasar Indonesia