in ,

5 Makanan Murah dan Mudah Ditemukan Ini Baik untuk Penderita Vertigo

CakapCakap – Apakah Cakap People termasuk salah satu orang yang memiliki masalah dengan vertigo? Jika iya tentu kamu tahu jika gejala yang satu ini sangatlah mengganggu karena rasa sakit yang ditimbulkannya. Bahkan akan menghambat aktivitas sehari-hari.

Meski demikian, kamu tidak perlu khawatir karena ada beberapa makanan yang bisa kamu konsumsi untuk meredakan vertigomu. Beberapa makanan yang dimaksud antara lain sebagai berikut.

1. Ikan air tawar

Ikan bakar via primarasaresto.com

Ikan air tawar merupakan salah satu makanan yang kaya akan vitamin B6 di dalamnya. Jenis makanan yang satu ini bagus untuk mengurangi munculnya rasa pusing sekaligus untuk memelihara sistem saraf pusat terutama di otak.

2. Jahe

Jahe via pixabay/ Ajale

Selanjutnya adalah rempah-rempah berupa jahe. Rempah yang satu ini bagus untuk digunakan dalam meredakan gejala vertigo yang diderita. Dengan mengonsumsi jahe maka peredaran darah akan kembali lancar sehingga otak bisa mendapatkan suplai oksigen dari darah. Jahe juga dikenal sebagai obat herbal untuk beragam gangguan kesehatan yang lainnya.

3. Bayam

Bayam via unsplash/ Pille-Riin Priske

Sayuran yang banyak digemari satu ini merupakan salah satu makanan sehat serta kaya akan nutrisi. Konsumsi bayam bagus untuk meredakan vertigo yang terasa menyiksa dengan gejala yang kadang bisa muncul secara tiba-tba. Bayam memiliki kandungan berupa B6 yang bagus untuk kesehatan termasuk juga untuk mengobati vertigo. Konsumsi bayam juga disarankan untuk kesehatan secara keseluruhan.

4. Kacang-kacangan

Kacang-kacangan via pixabay/ ExplorerBob

Kacang merupakan makanan untuk mengatasi vertigo selanjutnya. Kacang-kacangan juga memiliki kandungan sehat berupa vitamin B6 yang bagus untuk menangkal radikal bebas hingga meningkatkan sistem metabolisme.

5. Alpukat

Alpukat via pixabay/ Geraldine Dukes

Selanjutnya adalah makanan yang berupa buah-buahan yaitu alpukat. Buah yang satu ini memiliki banyak kandungan vitamin B6 serta lemak tak jenuh di dalamnya. Kandungan tersebut bagus dikonsumsi oleh mereka yang mengalami gangguan berupa penyakit vertigo.

Selain mudah dicari, alpukat juga memiliki rasa yang begitu enak dan creamy. Kamu bisa mengonsumsinya secara langsung atau bis ajuga dibuat menjadi jus terlebih dulu.

Bagi Cakap People yang mengalami gangguan vertigo, tidak ada salahnya mengonsumsi ragam makanan sehat di atas. Selain murah, ragam makanan di atas juga mudah ditemukan lho!

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

4 Jenis Belahan Rambut Ini Akan Membantu Ungkap Kepribadian Wanita

Wajib Hati-hati, 5 Sebab Keracunan ASI Ini Harus Diketahui Para Ibu