in

5 Cara Sederhana Mendapatkan Tidur Delapan Jam Sehari yang Patut Kamu Coba

Beberapa penelitian juga menyebutkan tidur sebanyak delapan jam per hari merupakan standar untuk gaya hidup sehat.

CakapCakapCakap People! Setiap orang membutuhkan tidur yang cukup dan tentu saja menjadi bagian terpenting dalam gaya hidup sehat seseorang. Banyak manfaat bagi kesehatan yang bisa diperoleh saat mendapatkan tidur yang cukup dan berkualitas.

Melansir laman firstforwomen, kualitas tidur yang baik di malam hari ternyata bisa membantu meningkatkan kesehatan mental. Tak hanya itu, tidur berkualitas juga mengurangi risiko pikun, stres, penyakit jantung, hingga meningkatkan kemampuan komunikasi dengan orang lain.

Foto: Unsplash

Beberapa penelitian juga menyebutkan tidur sebanyak delapan jam per hari merupakan standar untuk gaya hidup sehat. Demi memperoleh tidur berkualitas, banyak hal yang bisa berkontribusi.

Tak ada salahnya jika kamu mencoba  beberapa cara sederhana berikut ini untuk membantu kamu mendapatkan tidur sebanyak delapan jam dalam satu hari.

1. Pilih Tempat Tidur yang Tepat

Foto: Unsplash

Tempat tidur yang tepat dapat membuat banyak perbedaan dalam tidur. Hal itu harus memberikan kenyamanan yang cukup sehingga perlu memilih tipe kasur yang tepat agar tidak bangun saat tengah malam karena rasa sakit dan nyeri.

Sebelum memilih tipe atau ukuran kasur, pikirkan ukuran kamar dan prefensi pasangan. Hal terbaik untuk membeli kasur adalah pergi ke toko agar menemukan tempat tidur yang tepat.

Atau sebagai alternatif carilah toko kasur yang akan memungkinkan untuk mencobanya selama 30 hari di rumah untuk memastikan apakah pilihan yang tepat atau bukan. 

Tempat tidur yang dibuat dengan baik adalah penting, tetapi harga tinggi tidak selalu memberikan kualitas yang baik. Banyak yang menjual kasur secara daring dengan harga murah dan memberikan diskon yang menawarkan kualitas baik.

2. Bersihkan Semua yang Berantakan

Keadaan yang rapih akan menguntungkan baik secara fisik maupun psikologis. Membersihkan kamar tidur dapat membantu meningkatkan konsentrasi, menurunkan stres, meningkatkan suasana hati, meningkatkan kreativitas dan membantu mendapatkan kualitas tidur yang baik. Keluarkan semua gangguan potensial dari kamar sehingga pikiran dikondisikan untuk melihatnya sebagai ruang untuk bersantai bukan untuk hal lain.

3. Hindari semua elektronik

Foto: Unsplash

Menggunakan elektronik pada malam hari adalah hal yang sangat umum, banyak orang yang terbiasa menggunakan smartphone, tablet, atau laptop di tempat tidur. Beberapa orang bahkan menggunakan gadget sambil menonton televisi pada saat yang sama.

Namun, ini bisa berdampak serius pada kualitas tidur. Semua perangkat ini memancarkan cahaya biru, yang membuat lebih sulit untuk tertidur. Mereka juga dapat menunda ritme perputaran waktu dan menekan hormon melatonin yang merangsang tidur.

Cobalah untuk menghindari semua elektronik, setidaknya tiga puluh menit hingga satu jam sebelum tidur jika ingin menghasilkan tidur malam yang berkualitas. Agar ini lebih efektif, jauhkan semua perangkat elektronik sejauh mungkin ketika memulai rutinitas sebelum kamu tidur.

4. Biarkan Kamar Tenang

Foto: Unsplash

Lingkungan yang bising bisa menjadi alasan lain tidak mendapatkan kualitas tidur yang cukup. Cara menghindarinya tergantung kita mencoba tidur dengan suara yang membantu menenangkan agar tidak terganggu saat terjadi suara bising. Selain itu, musik juga dapat membantu mengalihkan dari kebisingan.

5. Suhu kamar

Sebagian besar ilmuwan mengungkapkan bahwa tidur dalam  ruangan yang sedikit dingin dapat menghasilkan kualitas tidur yang baik. Ruang yang lebih dingin dapat membantu tertidur dalam waktu yang lebih singkat dan mencapai tidur yang lebih dalam sehingga terbangun dengan perasaan yang lebih segar.

FIRSTFORWOMEN | REPUBLIKA

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Ini Dia Zodiak yang Berbahagia di Tahun 2020, Termasuk Kamu?

4 Makanan Ini Bisa Membantu Kamu Mendapatkan Tidur Malam yang Lebih Baik