in ,

Sistem Masuk Turis ke Eropa Akan Dibuat Serba Digital, Cap Paspor Manual Dihilangkan

Program ini akan diberlakukan tahun depan!

CakapCakapCakap People! Negara-negara Eropa akan membuat perubahan besar dalam urusan paspor. Rencananya, melalui sistem penyaringan baru pada saat kedatangan yang akan diterapkan tahun depan, akan dihilangkan penggunaan cap paspor.

Sebanyak 28 negara Eropa termasuk Prancis, Yunani dan Spanyol diharapkan mengadopsi Sistem Masuk /Keluar baru Uni Eropa atau Entry/Exit System (EES) yang akan menggantikan rutinitas pencetakan paspor dengan proses pemindaian berteknologi tinggi, kata perwakilan UE, seperti dikutip Travel and Leisure.

Sistem Masuk Turis ke Eropa Akan Dibuat Serba Digital, Cap Paspor Manual Dihilangkan
Ilustrasi

Secara khusus, EES adalah platform digital yang mengandalkan pengumpulan data biometrik seperti pemindaian wajah dan pemindaian sidik jari. Bagi pelancong yang menolak memberikan data biometrik yang diperlukan untuk pemeriksaan, mereka akan ditolak masuk ke negara tersebut.

Program ini masih dalam pengembangan karena negara dan mitra industri masih melanjutkan persiapan mereka menuju peluncuran yang diproyeksikan pada 2024. Namun, EES dapat diluncurkan lebih awal tergantung kapan masing-masing negara siap untuk berpartisipasi.

“Keuntungan utama EES adalah menghemat waktu,” kata situs web program itu “EES menggantikan stempel paspor dan mengotomatiskan prosedur kontrol perbatasan, membuat perjalanan ke negara-negara Eropa menggunakan EES lebih efisien bagi para pelancong.”

Negara-negara yang pada akhirnya akan berpartisipasi dalam ESS adalah Austria, Belgia, Bulgaria, Kroasia, Ceko, Denmark, Estonia, Finlandia, Prancis, Jerman, Yunani, Hongaria, Islandia, Italia, Latvia, Liechtenstein, Lituania, Luksemburg, Malta, Belanda, Norwegia, Polandia, Portugal, Rumania, Slovakia, Slovenia, Spanyol, Swedia dan Swiss.

Ilustrasi

Situs web EES menunjukkan bahwa meskipun Siprus dan Irlandia adalah anggota Uni Eropa, untuk saat ini paspor pelancong masih akan dicap secara manual. Program ini sedang dikembangkan sehubungan dengan program Sistem Informasi dan Otorisasi Perjalanan Eropa (European Travel Information and Authorisation System/ETIAS) yang akan mengharuskan pelancong asing ke Eropa membayar sedikit biaya sebesar €7 (Rp 113 ribu)) untuk masuk ke Uni Eropa. Data yang dikumpulkan dari ETIAS dan ESS akan bekerja sama untuk mengidentifikasi potensi risiko pelancong.

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Crispy

Cara Membuat Kentang Goreng Renyah dan Crispy

Tiga Trik Rias Wajah untuk Mengangkat Garis Mata agar Terlihat Lebih Muda

Tiga Trik Rias Wajah untuk Mengangkat Garis Mata agar Terlihat Lebih Muda