in ,

Ramai di Medsos Daihatsu Ayla Seruduk Honda CBR1000RR, Ternyata Ini Faktanya!

Selain kronologi kecelakaan, kategori motor yang jadi korban juga menyedot perhatian

CakapCakap – Cakap People, beberapa waktu yang lalu media sosial dihebohkan dengan berita kecelakaan yang melibatkan Daihatsu Ayla serta Honda CBR1000RR. Bahkan beberapa postingan tampak memperlihatkan motor gede tersebut tampak terkapar usai diseruduk Daihatsu Ayla.

Mobil yang merupakan saudara kembar dari Toyota Agya tersebut mengalami kerusakan di bemper depan. Melansir dari laman suara, ternyata aksi penabrakan tersebut lantaran disulut oleh emosi dari si pengemudi mobil.

Kronologi kecelakaan

Kondisi saat tabrakan via Pikiran-rakyat.com

Sang korban pemilik sportbike Honda tersebut menceritakan kronologi kecelakaan melalui akun media sosial Instagramnya @dimas_prasetyahani.

“Intinya saya ditabrak oleh pengemudi Ayla. Kronologinya si pengendara Ayla tidak terima karena saya geber. Saya sadar kalau suara motornya memang kenceng, “ucap Dimas dalam sebuah video klarifikasi yang ia unggah.

Kecelakaan besar yang terjadi di Purwokerto, Jawa Tengah tersebut lantas heboh di dunia maya. Pasca tak terima dengan suara kencang si pengendara motor, pengemudi Daihatsu Ayla lantas menyuruh minggir dan disambut oleh sang korban.

Keduanya pun sempat terlibat cekcok. Perdebatan yang tak menemui hasil tersebut membuat pengemudi Ayla langsung naik ke mobilnya dan tancap gas. Aksi tersebut berbuntut kejar-kejaran antara pengemudi Ayla dengan pemotor.

Hingga kemudian si pemotor mengalami nasib apes lantaran ditabrak hingga terkapar di pinggir jalan. Selaku korban Dimas mengalami patah tulang di bagian lengan kiri. Sisanya hanya luka biasa.

Dilaporkan atas tuduhan percobaan pembunuhan

Berujung damai via Instagram.com

Tak terima dengan perlakuan si pengemudi Ayla, Dimas sempat melaporkan atas kasus percobaan pembunuhan. Namun ia kemudian luluh dengan keadaan si penabrak.

“Bukan tindakan terpuji apabila saya harus melanjutkan kasus ini hanya untuk memberikan efek jera kepada orang yang mencelakakan hidup saya, “tulisnya dalam akun Instagram miliknya.

Keputusan memaafkan pelaku lantaran ia iba dengan kondisi si penabrak yang merupakan tulang punggung keluarga, di mana ia memiliki bayi berusia 2 tahun, istri yang hamil serta pendapatan yang di bawah UMR. Alhasil keduanya memutuskan untuk menempuh jalur damai.

Namun terlepas dari kejadian tersebut, para netizen kian menyoroti moge yang jadi korban tabrakan tersebut Cakap People. Di mana motor tersebut masuk dalam kategori sport kelas Supersport impor Jepang dengan harga sekitar Rp 699 juta.

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

BPOM Cabut Izin Penggunaan Chloroquine dan Hydroxychloroquine untuk Perawatan Pasien COVID-19, Ini Alasannya!

Studi: Orang yang Pernah Menderita COVID-19 Sangat Tidak Mungkin Tertular Lagi Minimal Selama Enam Bulan