in ,

Kamu Sering Mimpi? Kenali 5 Jenis Mimpi yang Suka Dialami Orang

Pernahkah kamu penasaran mengapa kita berimimpi saat tidur?

CakapCakapCakap People! Apakah kamu sering mimpi saat tidur? Mimpi bisa terjadi pada hewan dan manusia. Terkadang, mimpi tersebut tidak masuk akal sehingga kita penasaran dengan artinya. Namun pernahkah kamu penasaran mengapa kita berimimpi saat tidur?

Dilansir dari Cleveland Clinic, banyak ahli yang menafsirkan alasan mengapa kita bermimpi saat tidur, mimpi dapat membantu kamu mengkonsolidasikan dan menganalisis ingatan. Ada juga yang mengatakan jika mimpi berasal dari imajinasi yang muncul dalam otak kamu.

Kamu Sering Mimpi? Kenali 5 Jenis Mimpi yang Suka Dialami Orang
Ilustrasi

Pernahkah kamu bertanya-tanya mengenai jenis mimpi yang kamu alami ketika tidur? Menurut Sleepopolis,terdapat berbagai jenis mimpi berbeda dan salah satunya mungkin pernah kamu alami!

1. Daydreams (Lamunan)

American Psychological Association (APA) mendefinisikan lamunan sebagai sebuah fantasi, keinginan, harapan yang dimainkan dalam imajinasi. Hampir setiap orang melakukan hal ini karena suatu alasan lain. Faktanya bahwa setengah dari pikiran kita saat terbangun dari tidur adalah lamunan.

2. Epic Dreams (Mimpi Epik)

Apa itu Epic dream? Pernahkah kamu mendengar jenis mimpi yang satu ini? Ternyata jenis mimpi ini sedikit lebih sulit untuk dijabarkan. Namun, dianggap sebagai suatu mimpi yang sangat jelas, tak memiliki emosi, dan berkesan. Seperti kamu bermimpi tengah mengerjakan suatu pekerjaan tanpa henti yang membuatmu terbangun keesokan paginya dengan perasaan yang begitu lelah.

3. Lucid Dreams (Mimpi Sadar)

Lucid dream merupakan keadaan di mana seseorang berada dalam kondisi kesadaran antara mimpi atau terbangun. Biasanya mereka yang mengalami lucid dream memiliki kesadaran dan kemampuan untuk mengendalikan narasi mimpi atau berkomunikasi dalam keadaan tersebut.

4. Nightmares (Mimpi Buruk)

Apakah kamu pernah mengalami mimpi buruk yang membuat jantungmu berdebar sehingga membuat kamu tak ingin lagi mendapati mimpi yang sama? Menurut American Psychological Association (APA), mimpi buruk merupakan mimpi yang menakutkan atau mengganggu yang di dalam mimpi tersebut terdapat rasa ketakutan, kesedihan, dan keputusasaan.

Ketika kita mengalami mimpi buruk, sering kali terbangun begitu cepat, sering kali dipenuhi dengan gambaran yang jelas dan narasi yang kuat mengenai mimpi tersebut. Sebenarnya kejadian itu sangat normal, tetapi bagi sebagian orang mimpi buruk dapat mengganggu kegiatan sehari-hari mereka hingga kebiasaan tidur.

5. Night terror (Teror Malam)

Night terror atau biasa dikenal sebagai teror tidur, seseorang yang mengalami mimpi ini biasanya mereka akan berteriak, ketakutan hebat, dan memukul-mukul sesuatu saat masih dalam keadaan tertidur. Hal itu pun sering kali disertai dengan tidur berjalan. Biasanya night terror terjadi pada anak-anak dan berhenti pada masa remaja, tetapi ada beberapa orang dewasa yang mengalaminya. Apakah kamu pernah mengalami jenis mimpi ini?

SUMBER ARTIKEL

Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Tak Ingin Asam Urat Kambuh? Coba Konsumsi 3 Makanan Ini

Tak Ingin Asam Urat Kambuh? Coba Konsumsi 3 Makanan Ini

Inilah 6 Menu Buka Puasa yang Sehat dan Simpel, Apa Saja?

Inilah 6 Menu Buka Puasa yang Sehat dan Simpel, Apa Saja?