in ,

Jangan Melewatkan 5 Manfaat Kopi Bagi Kecantikan Kulit Berikut!

Dipercaya mampu mengatasi jerawat hingga selulit lho!

CakapCakap – Cakap People termasuk penggemar kopi? Kopi memang salah satu jenis minuman yang mayoritas orang suka. Hal ini tidak lepas dari rasa khas dari kopi yang membuat banyak orang tertarik. Bukan hanya itu, kopi juga memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, termasuk juga kecantikan.

Berikut ini adalah beberapa manfaat kopi bagi kecantikan yang sebaiknya kamu tahu.

Menyamarkan kantung mata

Ilustrasi menyeduh kopi via palapanews.com

Manfaat kopi untuk kecantikan yang pertama adalah untuk menghilangkan kantung mata. Kantung mata sendiri dianggap sebagai salah satu hal yang cukup menganggu penampilan.

Kopi dikenal dengan kandungan kafein di dalamnya. Kandungan tersebut bagus digunakan untuk membuat kulit menjadi lebih kencang sekaligus mengurangi penumpukan cairan yang ada di bawah mata.

Untuk mendapatkan manfaat yang satu ini, kamu bisa mengolah kopi menjadi cairan lalu oleskan di bagian yang diperlukan.

Mengatasi selulit

Manfaat kopi yang selanjutnya adalah untuk menyamarkan selulit. Untuk mendapatkan manfaat kopi yang satu ini, kamu bisa menjadikan kopi menjadi scrub terlebih dahulu. Scrub tersebut berguna untuk membuat peredaran darah menjadi lebih lancar, sehingga selulit bisa hilang.

Melindungi dari kulit dari UV

Ilustrasi membuat kopi via kopimat.com

Manfaat kopi lainnya adalah untuk melindungimu dari sinar UV. Untuk mendapatkan manfaat yang satu ini, kamu bisa menggunakan kopi untuk dijadikan sebagai bahan konsumsi atau dengan mengoleskannya ke kulit.

Mengatasi jerawat

Kamu juga bisa mengatasi jerawat dengan menggunakan kopi. Jerawat sendiri menjadi salah satu gangguan pada kulit yang cukup mengganggu. Kopi mengandung anti bakteri serta anti-inflamasi yang bagus dalam melawan pertumbuhan jerawat. Bukan hanya itu namun ragam kandungan lain seperti halnya stimulan, antioksidan dan juga klorogenat juga berguna untuk membersihkan sel kulit mati serta melindungi kulit.

Membantu menenangkan kulit

Ilustrasi secangkir kopi via medium.com

Kopi bagus dalam membantu menenangkan kulit yang stres. Langkah penggunaannya cukup mudah yaitu dengan mengoleskannya ke kulit.

Ada banyak sekali manfaat kopi, bukan saja untuk kesehatan, tapi juga untuk kecantikan. Bahkan, Cakap People juga bisa memanfaatkan kopi untuk dijadikan sebagai penghilang bau dalam kaus kaki lho! Sangat membantu bukan?

Comments

One Ping

  1. Pingback:

Leave a Reply

Your email address will not be published.

Loading…

0

Comments

0 comments

Please, Jangan Buang Waktumu Demi 5 Tipe Pria Ini!

Ingin Sajian Sayap Ayam Goreng Empuk Dinikmati? Begini Tips Mudah Membuatnya